Informasi Tentang Sumber Daya Alam Malaysia yang Perlu Anda Tahu

operasi ganti sendi lutut

Malaysia dan Indonesia adalah dua negara di Asia Tenggara yang sering dibilang serumpun. Selain menjadi negara tetangga, Malaysia dan Indonesia punya banyak kesamaan dalam beberapa hal seperti bahasa dan budayanya. Bahkan kondisi geografis antara kedua negara tersebut juga hampir sama. Sehingga potensi sumber daya alam Malaysia dengan Indonesia juga hampir serupa.

Berdasarkan pembagian kawasan, Malaysia dibagi menjadi dua wilayah yang terletak pada dua pulau yang berbeda. Kedua wilayah tersebut adalah Malaysia Barat/ Semenanjung Malaysia yang letaknya ada di Semenanjung Malaka dan Malaysia Timur yang lokasinya ada di pulau Kalimantan bagian utara. Malaysia Barat didominasi oleh daerah pegunungan dengan puncak tertingginya adalah Gunung Tahan yang mencapai 2.189 meter.

Selain itu juga ada Pegunungan Titiwangsa yang menjadi pegunungan terpanjang yang membentang dari perbatasan Malaysia dengan Thailand hingga negara bagian Malaka. Panjang Pegunungan Titiwangsa bahkan mencapai 483 km lho! Hal tersebut membuat tanah di wilayah Malaysia Barat sangat subur sehingga dimanfaatkan untuk perkebunan kelapa sawit.

Berbeda dengan Malaysia Barat, Malaysia Timur justru memiliki relief kasar dengan puncak tertingginya adalah Gunung Kinabalu. Daerah Sabah di Malaysia Timur dipenuhi dengan gunung-gunung vulkanis namun di Serawak justru tidak ada pegunungan vulkanis. Lalu apa saja yang menjadi sumber daya alam Malaysia? Ketahui informasinya dengan membaca artikel di bawah ini.

Sumber Daya Alam Malaysia

Sumber daya alam Malaysia meliputi bidang pertanian, kehutanan dan pertambangan. Secara garis besar, komoditas utama negara Malaysia di bidang pertanian terdiri dari padi, karet, teh, dan kelapa sawit. Sedangkan pertambangan di Malaysia menghasilkan minyak bumi, gas alam, timah, emas, dan bauksit. Jika diperhatikan, sumber daya alam yang dimiliki Malaysia memang hampir sama dengan yang dimiliki Indonesia ya? Informasi lebih detailnya akan diulas berikut ini.

  • Sektor Pertanian dan Kehutanan

oil palm plantation 700x466 - Informasi Tentang Sumber Daya Alam Malaysia yang Perlu Anda Tahu

Sumber: freepik oleh aopsan

Karet alam dan minyak sawit menjadi sumber daya alam Malaysia yang menyumbang ekspor terbesar dari sektor pertanian. Bahkan minyak sawit menjadi ujung tombak perdagangan internasional Malaysia. Selain kedua hasil bumi tadi, Malaysia juga menghasilkan damar, kayu gelondongan, kakao, lada, nanas, hingga tembakau.

Pada tahun 1960-an Malaysia pernah mengalami masalah erosi pada hutan-hutan negaranya. Hal tersebut terjadi karena  perluasan industri damar yang dilakukan secara cepat. Merespon masalah tersebut, pemerintah Malaysia akhirnya menurunkan aktivitas penebangan pohon dan melakukan pengayaan tanah seluas 312,30 kilometer dengan rotan di bawah kondisi hutan alami dan di sela-sela tanaman karet alami sebagai komoditas panen perantara.

Selain itu, pemerintah Malaysia juga memperbanyak sumber-sumber hutan dengan menanam berbagai spesies damar seperti meranti tembaga, merawan, dan sesenduk. Tak berhenti di situ saja, penanaman pohon-pohon dengan nilai jual tinggi seperti pohon jati juga dilakukan untuk selanjutnya diolah menjadi kertas dan pulp.

Baca juga: Menarik! 5 Hal Ini Mewakili Karakteristik Negara Malaysia

  • Sektor Pertambangan

pipeline workers measuring tube length construction gas oil pipes 700x467 - Informasi Tentang Sumber Daya Alam Malaysia yang Perlu Anda Tahu

Sumber: freepik oleh aleksandarlittlewolf

Timah dan minyak bumi merupakan sumber daya alam yang mendominasi sektor pertambangan Malaysia. Keduanya merupakan sumber daya alam Malaysia yang meningkatkan perekonomian negeri Jiran tersebut. Bahkan, Malaysia dulu pernah menjadi penghasil timah terbesar di dunia lho! Walaupun pernah mendominasi perekonomian Malaysia, pada tahun 1972 minyak bumi dan gas alam menggeser timah sebagai komoditas utama pertambangan Malaysia.

Penemuan minyak bumi dan gas alam di ladang minyak lepas pantai Sabah, Serawak, dan Terengganu pada akhirnya memberikan sumbangan besar pada perekonomian Malaysia. Namun tak hanya itu saja, Malaysia juga memiliki potensi tambang lain yang meliputi tembaga, bauksit, besi, batu bara, tanah liat, kaolin, dan silika. Hasil tambang tersebut masih ditambah lagi dengan komoditi lain seperti batu gamping, barit, fosfat, granit, marmer, hingga emas dengan kadar minimalis.

Hebatnya, pada tahun 2004 Malaysia berhasil menempati peringkat ke 24 yang menghasilkan cadangan minyak dunia dan peringkat 13 yang memiliki cadangan gas. Semenanjung Malaysia menyumbang 56% cadangan minyak di Malaysia, sedangkan Malaysia Timur memberikan 19%. Minyak dan gas yang ada di Malaysia adalah milik pemerintah persekutuan, sedangkan negara bagian hanya menerima royalti saja.

Baca juga: 4 Fakta Menarik Tentang Profil Negara Malaysia yang Wajib Kamu Tahu

Demikian informasi yang bisa Anda simak tentang sumber daya alam Malaysia. Kekayaan alam yang ada di Malaysia telah banyak membantu perekonomian negara tersebut. Wajar jika negara Malaysia saat ini mengalami laju pertumbuhan ekonomi yang pesat. Berbicara tentang negara Malaysia, Anda juga harus tahu tentang aplikasi populer yang ada di negara tersebut. Jika kamu nanti punya kesempatan bekerja atau tinggal di Malaysia, jangan lupa untuk menginstal aplikasi Qelola.

Qelola merupakan aplikasi keuangan online yang punya banyak fitur-fitur menarik di dalamnya. Melalui aplikasi Qelola kamu bisa bayar tagihan listrik, air, dan BPJS dalam satu aplikasi. Selain itu kamu juga bisa beli pulsa, kuota internet, bahkan transfer uang dari Malaysia ke Indonesia lho! Segera unduh aplikasi Qelola disini, dan nikmati kemudahan dalam melakukan berbagai transaksi keuangan langsung dari smartphonemu.

Tags: , , ,