Intip Daftar 4 Universitas Swasta Terbaik di Malaysia

universitas swasta terbaik di malaysia

Kuliah di Malaysia saat ini begitu populer di kalangan pelajar Indonesia. Bagi Anda yang berencana melanjutkan kuliah di Malaysia, universitas negeri bukan satu-satunya pilihan. Anda juga bisa menjadikan universitas swasta sebagai tujuan studi di Malaysia. Kualitas dan layanan yang diberikan universitas swasta di Malaysia tak kalah dengan universitas negeri yang ada di sana. Berdasarkan lembaga perangkingan Quacquarelli Symonds (QS), ada 4 universitas swasta di Malaysia yang menempati daftar universitas terbaik di dunia. Apa saja itu? Langsung saja intip daftarnya di bawah ini.

1. UCSI University

rsz ucsi 1280x720 1 - Intip Daftar 4 Universitas Swasta Terbaik di Malaysia

Sumber: www.dailytimes.com

Universitas swasta ini memiliki cabang di beberapa wilaya Malaysia seperti di Kuala Lumpur, Terengganu, dan Serawak. Kampus utamanya berada di Kuala Lumpur. UCSI University terkenal dengan jurusan bisnisnya. Jurusan kuliah bisnis di universitas ini menerapkan teknik Blue Ocean Strategy, sebuah cara kreatif dan sistematis dalam mewujudkan nilai tinggi dalam dunia bisnis. Selain bisnis, jurusan lain seperti farmasi, kedokteran, arsitektur, psikologi, dan ilmu komputer di UCSI University juga tak kalah populer.

UCSI banyak bekerja sama dengan universitas elit di wilayah Amerika Timur Laut seperti Brown University, Columbia University, Cornell University, Dartmouth College, Harvard University, University of Pennsylvania, Princeton University, dan Yale University. Selain itu, UCSI University juga bekerja sama dengan Group of 8, sebuah kumpulan universitas-universitas unggulan yang ada di Australia. Dengan pencapaian kerja sama seperti itu, tak heran UCSI menjadi universitas swasta terbaik di Malaysia.

2. Universitas Swasta Taylor’s University Malaysia

rsz 1backdrop - Intip Daftar 4 Universitas Swasta Terbaik di Malaysia

Sumber: www.portals.taylors.edu.my

Universitas swasta ini berlokasi di wilayah Selangor, Malaysia. Taylor’s University mempunyai peringkat universitas swasta terbaik di Malaysia, terutama dalam segi employability, atau kelayakan kerja untuk para lulusannya. Hal tersebut ditinjau dari segi relasi antarsiswa dan perusahaan. Banyak mahasiswa dari universitas ini yang langsung mendapat pekerjaan setelah lulus dan sebagian besar mahasiswa tersebut memiliki reputasi baik dari perusahaan.

Jurusan yang populer di universitas ini antara lain perhotelan, kedokteran, ilmu komputer, culinary arts, serta arsitektur dan interior. Beberapa jurusan di universitas ini menyediakan program kualifikasi internasional sehingga Anda bisa mendapatkan dua gelar dari Taylor’s University dan dari universitas mitra di luar negeri. Kualifikasi internasional yang tersedia seperti program komunikasi di University of the West of England dan program perhotelan serta culinary arts di University of Toulouse, Prancis.

Baca Juga: 5 Cara Tepat Menentukan Tempat Kuliah di Malaysia

3. Universiti Tenaga Nasional (UNITEN) Malaysia

rsz ce5094 44b818f329ac424580af2058a0e117b2 mv2 - Intip Daftar 4 Universitas Swasta Terbaik di Malaysia

Sumber: www.icimu.net

Universitas ini masih berada satu kawasan dengan Taylor’s University yaitu di Selangor, Malaysia. UNITEN menjadi salah satu universitas swasta pertama di Malaysia yang dimiliki sepenuhnya oleh Tenaga Nasional Berhad (TNB), sebuah perusahaan penyedia kebutuhan listrik se-Asia Tenggara. Jika di Indonesia, TNB serupa dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN). UNITEN menyediakan banyak program studi baik yang bersifat akademis maupun praktis.

Universitas swasta ini tidak hanya mempersiapkan mahasiswanya untuk berkompeten dan berwawasan saja, namun juga mengembangkan mahasiswanya untuk siap bekerja secara keseluruhan. Hal tersebut dapat dibuktikan dari nilai yang diperoleh UNITEN dalam penilaian industry outcome atau hasil kinerja para lulusannya, yaitu 73,4 dari skala 100. Cukup tinggi bukan?

UNITEN berdedikasi untuk mengembangkan pendidikan, khususnya di Malaysia dalam bidang energi. Oleh karena itu, jurusan yang populer di kampus ini masih berkaitan dengan sektor energi seperti manajemen energi dan power engineering. Namun, ada juga jurusan lain di luar sektor energi yang tak kalah populer seperti jurusan desain dan jurusan komunikasi.

4. Universitas Swasta Multimedia University Malaysia

rsz 14011299716 c7bd1943a8 b - Intip Daftar 4 Universitas Swasta Terbaik di Malaysia

Sumber: www.flickr.com

Multimedia University populer dengan jurusan ilmu komputer dan sistem informasi. Universitas swasta ini juga terkenal berhasil mencetak lulusan yang berkualitas dalam segi employability, mahasiswa internasional, dan sistem pendidikan yang berkualitas. Jika sebelumnya UNITEN dimiliki oleh perusahaan listrik terbesar, maka universitas swasta yang berlokasi di Cyberjaya ini dimiliki oleh perusahaan penyedia internet terbesar di Malaysia, yakni Telekom Malaysia.

Selain ilmu komputer dan sistem informasi, terdapat juga jurusan-jurusan kreatif lainnya di Multimedia University seperti jurusan perfilman, desain multimedia, bioinformatika, dan jurusan security technology. Terlepas dari bidang media, universitas ini juga menawarkan jurusan bisnis dan manajemen.

Multimedia University percaya bahwa relevansi terhadap dunia pekerjaan di era digital sangat penting untuk membangun pendidikan. Oleh karena itu, sistem pendidikan yang diterapkan di universitas ini masih berkaitan dengan teknologi digital dan lebih condong pada pemahaman secara praktek. Banyak lulusan universitas ini yang sukses berkarya dalam bidang industri kreatif. Salah satu lulusannya yakni pencetus WAU Animation, yang memproduksi serial kartun terkenal seperti “Upin Ipin”. Bagi Anda yang tertarik dalam bidang industri kreatif, Multimedia University tentu bisa menjadi tujuan kuliah yang tepat untuk Anda.

Itulah ulasan mengenai daftar universitas swasta terbaik di Malaysia. Daftar universitas di atas bisa menjadi referensi dalam menentukan tempat kuliah di Malaysia. Saat berhasil mewujudkan kuliah di Malaysia, jangan lupa untuk selalu disiplin dalam mengelola keuangan. Bagaimanapun, topik pendidikan selalu berkaitan dengan bahasan mengenai pengelolaan keuangan bukan?

Untuk mempermudah pengelolaan keuangan, Anda bisa menggunakan layanan keuangan Qelola sebagai solusinya. Dengan berbagai fitur menarik, transaksi dan pengelolaan keuangan Anda selama menempuh pendidikan di Malaysia akan berjalan semakin mudah. Melalui Qelola, transaksi pengiriman dan penerimaan uang dari Malaysia ke Indonesia dapat dilakukan secara cepat dengan biaya terjangkau. Tunggu apalagi? Segera unduh aplikasi Qelola dan nikmati manfaat dari berbagai fiturnya sekarang juga!

Tags: , , , , , , ,