Kapan Hari Kemerdekaan Malaysia? Simak Sejarahnya

hari kemerdekaan Malaysia

Warga Malaysia merayakan Hari Kemerdekaan Malaysia setiap tanggal 31 Agustus. Hari kemerdekaan Malaysia ditetapkan pada tahun 1957 silam. Kala itu ribuan orang di Stadion Merdeka, Kuala Lumpur menyaksikan sekaligus memberikan selamat atas penyerahan Kerjaaan Inggris kepada Federasi Malaya. Hari Kebangsaan atau disebut juga Hari Kemerdekaan Malaysia yang dirayakan setiap tahunnya tentu saja untuk mengenang kembali peristiwa bersejarah menuju pembentukan negara Malaysia.

Kemerdekaan Malaysia ini menandakan negara bebas dari belenggu penjajahan yang berlangsung sejak 1782 hingga tahun 1957. Pada hari merdeka tersebut, masyarakat Malaysia menyambut dengan meriah, perarakan, nyanyian hingga pertunjukan pentas yang digelar setiap tahunnya. Kemerdekaan di Malaysia tidak jauh beda seperti di Indonesia. Ada penjajah mulai dari Portugis, Inggris maupun Jepang.

Berikut Sejarah Kemerdekaan Malaysia

Semenanjung Malaya merupakan wilayah yang berkembang sebagai pusat perdagangan utama di Asia Tenggara. Di sinilah lokasi strategis perkembangan perdagangan antara Tiongkok, India, serta negara lainnya. Selat Malaka pun semakin sibuk didatangi pedagang dari berbagai negara. Wilayah Malaysia terbagi menjadi dua bagian, yakni Semenanjung Malaysia (Malaysia Barat) dan Malaysia Timur.

Malaysia merupakan negara federasi yang terdiri dari 13 negara bagian dan 1 wilayah persekutuan.  Federasi Malaysia terdiri dari gabungan sembilan kerajaan Melayu plus dua provinsi, yakni Johor, Kedah, Kelantan, Malaka, Pahang, Negeri Sembilan, Penang, Perlis, Selangor, Perak, dan Trengganu. Pemerintah federal dipimpin oleh Perdana Menteri. Sedangkan ibu kotanya ditetapkan di Kuala Lumpur.

Inggris

Ada kerajaan-kerajaan yang bertumbuh di tepi pantai Malaysia. Sebelum ada Inggris, Portugis terlebih dahulu menaklukkan Kesultanan Melaka. Datanglah Inggris dan mendirikan koloninya di Semenanjung Malaya pada tahun 1786. Kemudian Traktat London resmi membagi kempemilikan Malaya untuk Inggris dan Indonesia untuk Belanda pada tahun 1824. Namun, pada abad ke-19, negeri-negeri Melayu malah terus meminta bantuan Inggris untuk menyelesaikan konflik internal mereka. Pengaruh Inggris pun makin kuat usai ditandatangani Perjanjian Pangkor pada 20 Februari 1874, yakni memberikan kuasa kepada Inggris.

Jepang

Borneo dan Malaya merupakan dua kawasan yang menyediakan sumber daya alam bagi Jepang. Jepang datang pada tahun 1941 ke Semanjung Malaya. Pasukan Negeri Matahari Terbit itu melakukan aksi militer memasuki daerah tersebut dan mencapai kesuksesan pada tahun 1942. Tiga tahun berkuasa, akan tetapi kondisi politik dan ekonomi Jepang jadi lumpuh. Bukan hanya karena bom atom di Hiroshima dan Nagasaki tetapi kawasan Malaya juga dalam ketidakstabilan. Kelompok komunis yang merupajan keturunan Cina turut melakukan perlawanan dan melakukan pemberontakan di kawasan Borneo Utara. Warga di Semenanjung Malaya tentunya merasakan kegembiraan atas kekalahan Jepang.

sejarah Malaysia 700x467 - Kapan Hari Kemerdekaan Malaysia? Simak Sejarahnya

Sumber: Pixabay/Shafuan Mohd

Partai Komunis Malaysia

Partai Komunis Malaysia (MCP) yang dibentuk pada tahun 1930 dan sempat melakukan perjuangan melawan Jepang. Namun, malah pindah ke hutan pada tahun 1948. Partai Komunis Malaysia (MCP) yang gencar melakukan aksi gerilya untuk mengusir Inggris. Sementara itu, Pemerintah Inggris memang sempat berhasil mengatasinya. Perlawanan dari Inggris kepada Partai Komunitas Malaysia berlangsung pada tahun 1948 dan dikenal dengan sebutan Darurat Malaya (Malayan Emergency). Tahun 1949, Inggris memulai perundingan dengan para pemimpin Federasi Malaysia.

Di balik perundingan itu, Inggris berusaha memadamkan perlawanan  MCP. Inggris pun mengisolasi MCP dari para pendukungnya. Inggris pun membuatkan pemukiman-pemukiman liar bagi orang-orang Cina menjadi sebuah ‘Desa Baru’. Orang-orang keturunan Cina pun diberi konsesi ekonomi serta politik dalam membangun pemukiman itu. Ternyata strategi Inggris ini terbilang efektif, bahkan orang-orang Melayu dibekali senjata untuk melawan MCP.

Federasi Malaya

Pada tahun 1949 lalu, berbagai kelompok anggota Federasi Malaya, di antaranya UMNO sebagai perwakilan dengan pendukung terbanyak dan Asosiasi Cina Malaya (MCA) yang dibentuk oleh pengusaha kaya raya keturunan Cina. Selanjutnya, UMNO yang dipimpin oleh tokoh moderat Tunku Abdul Rahman bersama MCA dan Malayan Indian Congress. Kemudian ketiganya berkoalisi dan memenangkan pemilihan legislatif nasional pada tahun 1955.

Inggris akhirnya mulai melunak berkat upaya Federasi Malaya. Pemberontakan orang-orang komunis juga mereda pada pertengahan tahun 1950an. Pada akhirnya kesepakatan dicapai pada 8 Februari 1956 bagi Federasi Malaya untuk merdeka dari Inggris. Hanya saja proklamasi hari kemerdekaan Malaysia baru dilaksanakan pada 31 Agustus 1957 di Stadion Merdeka, Kuala Lumpur. Sedangkan nama Malaysia baru diadopsi pada 1963, yakni Federasi Malaya bersama Sabah, Serawak, dan Singapura membentuk Malaysia.

Itulah sejarah singkat terbentuknya negara Malaysia dan hari kemerdekaan Malaysia. Para buruh migran termasuk TKI perlu tahu tentang sejarah singkat terbentuknya negara Malaysia. Pada hari kemerdekaan Malaysia, semua pekerja dapat merasakan hari libur. Sementara itu, soal urusan transaksi keuangan kini dapat dengan mudah dilakukan dengan aplikasi Qelola.

Kamu bisa menggunakan aplikasi Qelola untuk mengirim uang dari Malaysia ke Indonesia dengan mudah dan cepat. Kemudahan lainnya, kamu bisa membayar tagihan listrik, air, maupun BPJS lewat aplikasi tersebut. Aplikasi Qelola ini merupakan e-wallet yang memudahkan berbagai transaksi langsung pakai handphone saja. Segera unduh aplikasi Qelola di Play Store atau klik di sini. Kamu juga bisa mendapatkan berbagai informasi menarik tentang TKI, Keuangan, Wisata, Pendidikan dan lainnya di website resmi Qelola.

Tags: , , , ,