Monash University Malaysia: Profil, Jurusan, dan Akomodasi

Monash University Malaysia

Kuliah di luar negeri merupakan kesempatan yang tidak dimiliki oleh setiap orang. Hal ini karena masih banyak orang yang menganggap bahwa kuliah di luar negeri membutuhkan biaya yang lebih besar. Padahal siapapun bisa kuliah di luar negeri secara gratis jika dia tekun dan mempraktekkan tips dan triknya. Salah satu negara yang banyak dituju pelajar Indonesia adalah Malaysia. Malaysia memiliki banyak kampus atau universitas yang membuka kelas bagi mahasiswa dari luar negeri, tak terkecuali Indonesia. Salah satu kampus tersebut adalah Monash University Malaysia. Jika Anda baru kali ini mengetahuinya, berikut adalah profil singkat dari Monash University Malaysia serta akomodasi terdekat di sekitarnya.

1.  Profil Singkat Monash University Malaysia

Monash University Malaysia (MUM) adalah kampus swasta yang terletak di daerah perkotaan Malaysia. Berdiri sejak tahun 1998, MUM adalah kampus asing pertama di Malaysia yang bekerja sama di bawah Sunway Group. Dengan jumlah mahasiswa pada tahun 2013 sebanyak 5.600 mahasiswa, kampus ini bisa menampung hingga 10.000 mahasiswa. Terbukti bahwa MUM adalah universitas asing dengan melihat keberagaman mahasiswa yang menempuh pendidikan di sana. Hampir sepertiga mahasiswa MUM berasal dari 80 negara. Selain itu, pengajar atau dosen juga dihadirkan dari luar Malaysia sehingga pandangan yang diterima mahasiswa bisa sangat beragam. Bahkan, MUM juga memiliki program perkuliahan dimana Anda dapat mendapatkan gelar dari Universitas Monash Australia meskipun kuliah di Malaysia. Program tersebut adalah twinning programme jenis 3+0.

2.  Jurusan yang Ditawarkan

business 1868015 960 720 - Monash University Malaysia: Profil, Jurusan, dan Akomodasi

Monash University Malaysia menawarkan program sarjana dan pascasarjana. Jurusan yang ditawarkan untuk program sarjana dari Fakultas Humanities & Social Sciences ada 2, yaitu jurusan Ilmu Sosial dan Seni serta Ilmu Seni (Honours). Kemudian untuk Fakultas Mass Communication & Media, terdapat 2 jurusan, yaitu Media Digital dan Komunikasi (sarjana) serta Komunikasi dan Media Belajar (pascasarjana).

Baca Juga: Cermati Sistem Pendidikan Tinggi di Malaysia Berikut Ini

3.  Akomodasi Terdekat dengan Kampus MUM

kamar airbnb - Monash University Malaysia: Profil, Jurusan, dan Akomodasi

Monash University Malaysia sendiri beralamat di Jalan Lagoon Selatan, Bandar Sunway, 47500, Selangor Darul Ehsan, Malaysia. Lokasi ini dekat dengan Kota Kuala Lumpur karena hanya berjarak 18 km dari sana. Ada beberapa alternatif tempat tinggal di MUM yang bisa Anda sesuaikan dengan biaya hidup dan kuliah. Berikut ini daftarnya:

a.  Sunway Monash Residence

Tempat tinggal yang mirip dengan apartemen bersusun ini memiliki 24 lantai dan 2.114 kamar untuk mahasiswa yang ingin menggunakan fasilitas berbayar dari kampus ini. Setiap kamarnya telah dilengkapi dengan tempat tidur, lemari pakaian, meja, dan kursi belajar. Selain itu, gedung ini juga dilengkapi dengan koneksi internet WiFi untuk digunakan bersama. Seperti yang telah disinggung sebelumnya, fasilitas ini berbayar dengan biaya sewa setiap kamarnya RM1.050 hingga RM1.500 per bulan tergantung pada fasilitas tambahan yang diambil.

b.  Sun-U Residence

Bagi Anda yang ingin mencari biaya tempat tinggal yang lebih ekonomis, Anda dapat mencoba Sun-U Residence. Hunian ini memiliki model semacam kondominium dengan setiap unitnya dapat ditempati oleh 4 orang. Total unit yang ditawarkan adalah 236 unit sehingga dapat menampung hingga kurang lebih 1000 mahasiswa. Fasilitas yang diberikan untuk setiap unitnya sudah sesuai standar, bahkan memiliki kulkas dan pemanas air yang dapat digunakan bersama. Setiap unitnya memiliki 2 kamar tidur dengan AC dan 2 kamar tidur tanpa AC. Harga sewanya pun berbeda namun tidak terpaut jauh, yaitu RM730 per bulan untuk kamar dengan AC dan RM550 per bulan untuk kamar tanpa AC. Murah bukan?

c.   Sun-U Apartment

Jika Anda mencari kamar sewa yang dekat dengan kampus MUM agar kehidupan perkuliahan lebih efektif dan efisien, maka Sun-U Apartment adalah jawabannya. Gedung dengan 5 lantai ini memiliki 151 unit yang dapat dihuni hingga 1.100 mahasiswa. Jika Anda tinggal di apartemen ini, cukup berjalan kaki 10 menit untuk sampai ke kampus. Fasilitas di apartemen ini juga cukup lengkap dan disediakan ruang tamu dan dapur yang dapat digunakan bersama. Setiap unitnya dapat ditempati oleh 2 – 4 orang. Harga sewanya berkisar antara RM330 per bulan untuk 1 unit 4 orang, hingga RM500 per bulan untuk 1 unit 2 orang.

Setelah melihat deskripsi di atas, apakah Anda tertarik mengenyam pendidikan di Monash University Malaysia? Jika iya, persiapkan diri Anda mulai dari sekarang. Carilah informasi sebanyak mungkin tentang jalur yang bisa Anda akses untuk kuliah di universitas ini. Kemudian pelajari juga kondisi sosial budaya di Malaysia agar Anda tidak kesulitan beradaptasi nantinya.

Persiapan yang tak kalah pentingnya adalah merencanakan keuangan Anda selama tinggal di Malaysia. Biasanya Anda akan mendapat kiriman uang dari orang tua atau pemberi beasiswa di Indonesia. Tahukah Anda bahwa ada aplikasi keuangan yang mampu membantu Anda mengelola uang dengan mudah dan memiliki biaya transfer yang murah? Jika belum, aplikasi keuangan tersebut adalah Qelola. Dengan berbagai fitur menariknya, Qelola juga memungkinkan Anda menerima saldo Qelola dari Indonesia dengan lebih mudah. Pelajari penggunaannya dari sekarang dengan download Qelola disini, kemudian rasakan langsung manfaatnya.

Tags: , , , ,