Tips Merencanakan Liburan ke Malaysia dengan Baik, Simak di Sini!

Liburan Ke Malaysia

Liburan ke Malaysia masih menjadi favorit sebagian besar masyarakat Indonesia. Tidak hanya karena menawarkan banyak destinasi wisata yang menyenangkan, namun liburan ke negeri ini juga menawarkan budget yang sangat ekonomis. Tentu ini jika dibandingkan dengan liburan ke Eropa atau liburan ke Amerika, namun sensasinya tidak akan kalah dengan dua destinasi tersebut.

Ketika Anda liburan ke Malaysia, ada baiknya jika Anda memiliki panduan atau agenda yang jelas. Agenda ini mulai dari perencanaan, pencarian tiket dan penginapan, menentukan destinasi wisata, hingga berbelanja oleh-oleh. Jika semua sudah direncanakan, Anda tak lagi perlu kebingungan ketika gabut di negeri orang.

Mencari Tiket dan Penginapan

Untitled design947 - Tips Merencanakan Liburan ke Malaysia dengan Baik, Simak di Sini!

Semua harus diawali dengan pencarian tiket dan penginapan (ingat, jangan lupa untuk mengurus paspor). Sangat disarankan untuk mencari tiket pesawat dan penginapan jauh-jauh hari agar bisa mendapatkan banyak potongan harga dan promo. Misalnya, Anda ingin ke Malaysia tahun depan, Anda bisa mencari tiket dan penginapan mulai sekarang. Siapa tahu Anda bisa mendapatkan tiket hanya seharga Rp300.000-an.

Harga tersebut bukan tidak mungkin didapatkan pada penerbangan dengan konsep ekonomis. Tentu Anda tak bisa mengharapkan banyak fasilitas, karena pada dasarnya Anda hanya memerlukan angkutan untuk pergi ke Malaysia. Untuk penginapan sendiri, banyak sekali penginapan model hostel atau budget hotel yang bisa Anda temukan di berbagai aplikasi dan situs travelling.

Persiapkan Barang Bawaan

Untitled design946 - Tips Merencanakan Liburan ke Malaysia dengan Baik, Simak di Sini!

Mempersiapkan barang bawaan yang akan Anda bawa benar-benar hal yang penting. Jangan sampai Anda harus membeli barang yang diperlukan untuk travelling di Malaysia, karena akan membuat anggaran liburan Anda meningkat drastis. Mungkin Anda merasa, ‘ah tidak masalah, toh akan berguna’, namun dalam rangka liburan ekonomis, pengeluaran tidak perlu semacam ini harus benar-benar ditekan.

Mulai dari pakaian, jaket, sepatu, sandal, smartphone dan charger, keperluan pribadi, colokan dengan lubang tiga atau empat, dan beberapa hal kecil lain seperti handuk dan tisu basah. Perlengkapan ini memang bukan perlengkapan yang besar dan terasa penting, namun demikian dengan membawa seluruh perlengkapan ini Anda akan menghemat banyak pengeluaran kecil yang akan ‘menggerogoti’ budget Anda.

Agenda Liburan di Malaysia

Untitled design945 - Tips Merencanakan Liburan ke Malaysia dengan Baik, Simak di Sini!

Ketika liburan di Malaysia dimulai, mungkin lokasi utama yang bisa kamu explore adalah Kuala Lumpur. Kota dengan sejuta pesona ini menawarkan banyak objek wisata dan kuliner yang memanjakan lidah. Nah, pada tahap ini, saatnya Anda menjelajah semua destinasi yang ditawarkan di Kuala Lumpur.

Salah satu kelebihan yang ditawarkan oleh kota ini sebenarnya adalah moda transportasi yang benar-benar terintegrasi. Dengan menggunakan kereta atau bus saja, Anda sudah bisa menjelajah setiap sudut Kota Kuala Lumpur dan mengunjungi berbagai objek yang menakjubkan. Tentu, harga tiket transportasi umum tersebut juga sangat terjangkau dan bersahabat dengan budget Anda.

Jika di list, Anda bisa mengunjungi Bukit Bintang, Kuala Lumpur Tower, Petronas, Batu Caves, Pasar Seni, dan masih banyak lagi destinasi menarik yang bisa Anda kunjungi. Objek ini akan lebih nyaman jika dikunjungi secara terpisah di hari berbeda, agar Anda benar-benar bisa menikmati setiap objek yang dikunjungi. Tenang, semua objek yang tersedia di sana harga tiket masuknya juga tidak mahal.

Wisata Kuliner, Agenda Liburan ke Malaysia yang Wajib

Untitled design944 - Tips Merencanakan Liburan ke Malaysia dengan Baik, Simak di Sini!

Apa yang Anda inginkan ketika liburan ke Malaysia? Nasi lemak? Roti Canai? Atau kwetiau yang bercita rasa khas Melayu? Semua bisa Anda temukan di berbagai titik di Kuala Lumpur dengan harga terjangkau tanpa harus ‘menggadaikan’ rasa otentik yang dimiliki setiap masakan. Tak perlu berkendara terlalu jauh, hampir setiap titik wisata di Malaysia memiliki semacam food corner yang menyediakan banyak makanan.

Jika Anda ingin merasakan cita rasa otentik yang lain, Anda bisa dengan mudah menemukan banyak penjual makanan khas yang bervariasi. Hal ini karena masyarakat Malaysia merupakan masyarakat heterogen yang tersusun dari banyak suku bangsa dan ras. Mulai dari keturunan India, keturunan Tiongkok, semua memiliki sajian khasnya masing-masing.

Terlebih, jika Anda cukup beruntung menemukan spot unik, Anda bisa merasakan kombinasi cita rasa yang benar-benar unik dan tidak terlupakan. Ini mengapa, liburan ke Malaysia dan menikmati wisata kulinernya adalah agenda wajib untuk Anda.

Baca Juga: 5 Spot Foto Unik di Little India Kuala Lumpur, Wajib Dicoba!

Agenda liburan ke Malaysia memang selalu jadi hal menarik untuk dibahas. Objek yang menyenangkan, budaya yang hangat, serta cita rasa kuliner yang unik menjadikan negara ini salah satu destinasi favorit di kawasan Asia Tenggara. Nah, ketika Anda berkunjung ke sana dan Anda perlu membayarkan tagihan rutin bulanan, Anda bisa menggunakan Qelola. Layanan remitansi yang satu ini memiliki banyak fitur yang bisa digunakan, seperti pembayaran tagihan listrik, PDAM, hingga BPJS, jadi Anda tak perlu repot membayar dengan proses yang rumit dan akan mengganggu agenda liburan. Unduh aplikasinya di sini, dan nikmati liburan ke Malaysia dengan maksimal!

 

Tags: , , , , , , , , , , , , , ,