Sering Kerja Shift Malam?Terapkan 6 Tips Kesehatan Berikut

tips kesehatan

Tidak semua orang memiliki jam kerja normal nine to five atau berangkat di pagi hari dan pulang di sore hari. Beberapa profesi seperti perawat, dokter, security, buruh pabrik, atau karyawan toko 24 jam mewajibkan mereka untuk bekerja dalam sistem shift. Bahkan pembagian shift malam bisa berlangsung sampai pagi hari. Padahal, rutinitas bekerja di malam hari punya dampak buruk bagi kesehatan jika dilakukan dalam jangka waktu yang lama.

Oleh sebab itu, kamu harus menerapkan beberapa tips kesehatan agar tubuh senantiasa sehat dan selalu terjaga agar tidak mudah sakit. Hal ini tidak boleh kamu anggap remeh. Meski sekarang belum merasakan efeknya, dampaknya bisa muncul seiring bertambahnya usia nanti. Untuk mencegah hal itu terjadi, lakukan beberapa tips kesehatan di bawah ini.

  • Tetap Cukupi Kebutuhan Tidur

lux graves rUc9hVE L E unsplash - Sering Kerja Shift Malam?Terapkan 6 Tips Kesehatan Berikut

Sumber: unsplash oleh Lux Graves

Menjadi pekerja dengan jadwal shift malam tentunya membuat pola hidupmu berubah. Jika umumnya malam hari dipakai untuk tidur dan beristirahat, kamu justru malah harus terjaga untuk bekerja. Perubahan pola hidup yang tidak biasa tersebut bisa mempengaruhi kesehatan tubuhmu. Untuk meminimalisir efek buruk dari kebiasaan bekerja di malam hari, tentunya kamu harus menerapkan gaya hidup sehat.

Salah satu hal yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kesehatan adalah dengan tetap mencukupi kebutuhan tidur harian. Perlu kamu ketahui bahwa, orang dewasa membutuhkan 7 hingga 9 jam untuk tidur. Jadi kamu harus mengganti jam tidurmu yang terpakai untuk shift malam setelah selesai bekerja. Usahakan untuk disiplin melakukannya dan tidak menunda tidur sepulang kerja.

  • Sempatkan Tidur Siang

smiling young girl wrapped plaid stretching out arm sitting sofa coffee table living room 700x467 - Sering Kerja Shift Malam?Terapkan 6 Tips Kesehatan Berikut

Sumber: freepik oleh stockking

Jika ada kesempatan untuk tidur siang, manfaatkanlah waktu tersebut dengan baik. Meluangkan waktu untuk tidur siang bisa membantu memulihkan tenaga yang lelah setelah beraktivitas. Selain itu, tidur siang juga akan membuat badan lebih fit sebelum menjalani kerja shift malam. Tidak perlu waktu lama untuk menyempatkan diri tidur siang karena idealnya adalah 45 menit. Terlalu lama tidur siang justru akan membuat badan terasa tidak enak dan pusing.

Baca juga: Tubuh Mudah Merasa Lelah? Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya

  • Hindari Ketergantungan Kopi

referensi unsplash 700x467 - Sering Kerja Shift Malam?Terapkan 6 Tips Kesehatan Berikut

Sumber: unsplash

Agar tetap terjaga saat bekerja shift malam, banyak orang yang mengakalinya dengan minum kopi. Jika diminum dalam takaran yang wajar hal tersebut tidak akan menimbulkan masalah. Namun kebiasaan begadang di malam hari kadang membuat orang ketagihan dengan kopi. Padahal, konsumsi kopi secara berlebihan akan menyebabkan masalah kesehatan seperti kejang otot atau sakit perut. Perlu diingat juga, hindari mengonsumsi kopi beberapa jam sebelum tidur untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik.

  • Menjaga Pola Makan

qelola 8 5 - Sering Kerja Shift Malam?Terapkan 6 Tips Kesehatan Berikut

Sumber: pixabay

Menjaga pola makan juga menjadi salah satu tips kesehatan yang harus dilakukan oleh pekerja shift malam. Saat bekerja pada shift malam, kamu pastinya juga akan tergerak untuk makan di malam hari. Hal ini tentu saja membuat seseorang rentan terkena obesitas karena pola makan yang berantakan. Agar hal tersebut tidak terjadi ada beberapa hal yang bisa kamu upayakan. Tetaplah disiplin dengan mengikuti jadwal makan seperti biasanya.

Selain itu, kurangi makanan manis dan  berminyak saat sedang lembur malam. Sebaiknya ganti santapanmu dengan makanan sehat seperti buah-buahan atau sayur. Kandungan vitamin, serat dan mineral yang ada di dalamnya, selain baik untuk kesehatan juga akan membuatmu tidak mudah mengantuk.

  • Perbanyak Minum Air Putih

engin akyurt PCpoG06fcUI unsplash - Sering Kerja Shift Malam?Terapkan 6 Tips Kesehatan Berikut

Sumber: unsplash oleh engin akyurt

Banyak minum air putih akan membuat tubuhmu tetap segar dan bugar saat bekerja di malam hari. Namun sayangnya hal ini sering disepelekan. Padahal memperbanyak minum agar tubuh selalu terhidrasi baik untuk meningkatkan energi dan menjaga kesehatan. Sebaiknya pilih air putih untuk menjaga kebutuhan cairan harian dan hindari minuman manis atau yang berkalori tinggi.

  • Tetap Berolahraga

sporlab XiZ7pRvCzro unsplash - Sering Kerja Shift Malam?Terapkan 6 Tips Kesehatan Berikut

Sumber: unsplash oleh sporlab

Walaupun lelah karena semalaman bekerja, tidak ada salahnya untuk menyempatkan olahraga. Sepulang kerja kamu bisa menyisihkan sedikit waktu dengan melakukan olahraga ringan seperti jalan kaki atau jogging ringan. Bahkan, menurut ahli klinis dari rumah sakit di Boston yang bernama Chelsea Caracciolo mengatakan bahwa olahraga di pagi hari akan berdampak baik pada kualitas tidur. Tidur menjadi lebih nyenyak dan kamu akan terlelap lebih lama.

Baca juga: Kurang Tidur Ternyata Berdampak pada Kesehatan

Jika kamu punya jam kerja yang mewajibkan shift malam, sebaiknya melakukan berbagai tips kesehatan yang telah terangkum diatas. Hal tersebut sangat penting dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh. Jangan tunggu sampai sakit karena mencegah lebih baik daripada mengobati! Selain menerapkan berbagai tips kesehatan untuk tubuh, kamu juga harus bisa mengatur keuangan dengan baik. Salah satu cara untuk bisa melakukannya adalah dengan menginstal aplikasi Qelola.

Qelola merupakan aplikasi keuangan online yang punya banyak fitur-fitur menarik di dalamnya. Melalui aplikasi Qelola kamu bisa bayar tagihan listrik, air, dan BPJS dalam satu aplikasi. Selain itu kamu juga bisa beli pulsa, kuota internet, bahkan transfer uang dari Malaysia ke Indonesia lho! Segera unduh aplikasi Qelola disini, dan nikmati kemudahan dalam melakukan berbagai transaksi keuangan langsung dari smartphonemu.

Tags: , ,