3 Info Menarik tentang Central Market Kuala Lumpur

central market kuala lumpur

Jalan-jalan ke Malaysia tentu belum lengkap rasanya jika belum berkunjung ke Central Market Kuala Lumpur. Sebab, Central Market menjadi salah satu landmark Kuala Lumpur selain Menara Kembar Petronas dan Gedung Sultan Abdul Samad. Pusat perbelanjaan yang juga dikenal dengan nama Pasar Seni ini berada di dekat Dataran Merdeka Kuala Lumpur, tepatnya di Jalan Hang Kasturi. Jam buka tempat ini mulai dari pukul 10 pagi hingga 10 malam.

Central Market memiliki beragam keunikan yang lekat dengan sejarah Malaysia. Bagi Anda yang ingin berkunjung ke Central Market, ada baiknya Anda mengetahui hal-hal menarik yang ada di sana. Simak 3 info menarik tentang Central Market Kuala Lumpur berikut ini.

Central Market sebagai Situs Sejarah

rsz 42281710275 781da54f9a b - 3 Info Menarik tentang Central Market Kuala Lumpur

Sumber: www.flickr.com

Perlu Anda ketahui, Central Market telah diklasifikasikan sebagai situs warisan sejarah oleh Departemen Warisan Nasional. Serupa dengan Covent Garden di London atau Fisherman’s Wharf San Francisco, Pasar Seni yang telah berusia 120 tahun ini telah mengalami renovasi selama bertahun-tahun agar semakin bisa menarik perhatian wisatawan.

Sejarah Central Market sendiri dimulai sejak tahun 1888 berupa pasar yang menjual kebutuhan sehari-hari seperti sayur-mayur. Seiring berkembangnya waktu, dibangunlah gedung untuk menampung para pedagang. Tahun 1930, bangunan tersebut direnovasi mengikuti gaya art deco. Pada tahun 1970, bangunan tersebut nyaris dibongkar oleh pemerintah Malaysia. Berkat Malaysian Heritage Society, pemerintah mengabulkan permintaan untuk mempertahankan bangunan tersebut dan dialihfungsikan sebagai pusat sejarah dan kebudayaan di Kuala Lumpur, Malaysia. Oleh karena itu, Central Market tidak sekadar pasar, namun juga situs sejarah. Bahkan, di belakang Central Market terdapat Annexe Gallery yang secara rutin menggelar festival sejarah dan budaya Malaysia.

Menggambarkan Berbagai Kultur di Malaysia

rsz central market kuala lumpur 860x573 1 - 3 Info Menarik tentang Central Market Kuala Lumpur

Sumber: www.flickr.com

Hampir sama dengan Indonesia, negara Malaysia juga terdiri atas beragam etnis seperti Melayu, Cina, dan India. Malaysia terkenal sebagai negara yang memiliki perpaduan ras dan agama yang dinamis. Keragaman tersebut bisa Anda lihat secara nyata saat berkunjung ke Central Market Kuala Lumpur. Tempat ini seolah sudah didesain khusus untuk menggambarkan beragam kultur di Malaysia.

Di dalam tempat ini terdapat lorong-lorong yang didesain sesuai dengan etnis di Malaysia. Misalnya, ada lorong India yang khusus menjual kerajinan khas India, lorong Cina dipenuhi oleh kerajinan unik khas Cina, serta lorong Melayu yang khas menjual kerajinan Melayu. Selain itu, Central Market memiliki spot foto menarik yang mampu menggambarkan berbagai ragam budaya Malaysia. Jadi, jangan lupa untuk mengabadikan momen saat mengunjungi tempat ini agar liburan Anda semakin berkesan.

Central Market sebagai Pusat Kerajinan di Kuala Lumpur

rsz 8372974686 194af89be9 b - 3 Info Menarik tentang Central Market Kuala Lumpur

Sumber: www.flickr.com

Negara Malaysia terkenal akan kerajinan tangannya yang bagus dan berkualitas. Anda bisa menemukan berbagai kerajinan itu dengan berkunjung ke Central Market. Tempat ini dikenal sebagai pusat kerajinan terbesar di Kuala Lumpur. Kerajinan seperti batik, kain songket, kain sari, gantungan kunci, tembikar, dan suvenir lainnya bisa Anda beli di tempat ini.

Central Market Kuala Lumpur menawarkan berbagai produk kerajinan berkualitas dengan harga terjangkau. Bahkan, harga barang-barang yang dijual di tempat ini bisa Anda tawar agar semakin pas di kantong. Kios-kios di tempat ini juga tertata sangat rapi dan bersih. Tak heran, tempat ini menjadi favorit bagi wisatawan yang gemar melakukan wisata belanja.

Tidak hanya untuk berbelanja, di Central Market Anda akan diajak untuk menikmati wisata sejarah dan budaya Malaysia sekaligus. Anda juga bisa berfoto dengan latar belakang arsitektur khas kolonial yang tersedia di sana.

Baca Juga: Things to Do in Kuala Lumpur: Jelajahi 7 Wisata Gratis Ini

Banyak tempat-tempat wisata menarik yang bisa Anda kunjungi di Malaysia. Salah satunya yang sangat populer adalah Central Market Kuala Lumpur. Untuk menjangkaunya, Anda bisa menggunakan bus GO-KL, taksi, atau monorel. Central Market ini masih berada satu kawasan dengan tempat wisata lainnya seperti Jalan Petaling dan Malaysia Heritage Walk. Pasar ini juga masih terletak di pusat kota Kuala Lumpur sehingga akses menuju tempat ini semakin mudah.

Sebelum mengunjungi tempat-tempat wisata di Malaysia, pastikan Anda telah memiliki banyak informasi mengenai destinasi tersebut, sehingga rencana liburan dapat berjalan lancar. Selain itu, pastikan juga Anda mengetahui layanan keuangan yang bisa memudahkan Anda melakukan transaksi dari Malaysia ke Indonesia. Saat berwisata ke Malaysia, Anda tentu saja akan memiliki kepentingan yang berkaitan dengan keuangan seperti transfer uang atau pembayaran. Untuk mempermudah persoalan tersebut, Anda bisa menggunakan aplikasi Qelola sebagai solusinya.

Qelola memiliki berbagai fitur seperti e-wallet, transfer uang domestik dan internasional, serta layanan multi-billing untuk pembayaran segala keperluan Anda. Dengan banyaknya layanan tersebut, transaksi yang Anda lakukan selama berwisata di Malaysia akan semakin mudah. Ayo, segera unduh aplikasi Qelola sekarang juga! Lakukan pendaftaran dan pengisian saldo agar bisa menikmati manfaat yang maksimal dari beragam fiturnya.

Tags: , , , , , ,