Inilah 5 Mall di Malaysia Paling Cocok untuk Wisata Belanja

mall di malaysia

Malaysia merupakan salah satu negara tujuan wisata yang paling banyak dikunjungi wisatawan Indonesia. Pasalnya, negara ini menyuguhkan banyak pilihan aktivitas wisata. Salah satu aktivitas yang kerap dilakukan di Malaysia adalah wisata belanja. Ada banyak pusat perbelanjaan atau mall di Malaysia yang siap memfasilitasi aktivitas belanja Anda. Lokasi mall di Malaysia umumnya terletak di pusat kota sehingga aksesnya mudah dijangkau. Berbagai pilihan produk, mulai dari barang branded hingga barang oleh-oleh bisa Anda temukan di sana. Bagi Anda yang tertarik berwisata belanja, berikut rekomendasi 5 mall di Malaysia yang bisa Anda kunjungi.

1. Pavilion KL

rsz pavilion mall kl - Inilah 5 Mall di Malaysia Paling Cocok untuk Wisata Belanja

Sumber: www.kuala-lumpur.ws

Pavilion KL merupakan salah satu mall di Malaysia yang sudah ada sejak tahun 2007 lalu. Mall ini menjadi pusat perbelanjaan paling besar serta paling lengkap di Malaysia. Tidak hanya itu, mall ini juga banyak menjual barang-barang limited edition dari brand ternama. Bagi Anda yang gemar berbelanja barang mewah, pusat perbelanjaan ini sangat cocok untuk Anda kunjungi. Selain berbelanja, di Pavilion KL Anda juga bisa mencicipi berbagai makanan lezat yang telah disediakan di food court Pavilion KL. Pusat perbelanjaan ini berada di kawasan Bukit Bintang Kuala Lumpur. Pavilion KL buka mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam zona waktu Malaysia.

2. Sungei Wang Plaza

Sungei Wang Plaza adalah surga bagi wisatawan yang ingin berbelanja barang dengan harga murah. Mall yang telah berdiri sejak tahun 1977 di kawasan Bukit Bintang ini banyak menjual barang-barang suvenir, produk fashion, kosmetik dengan harga murah. Mulai dari harga RM10 atau sekitar Rp30.000, Anda sudah bisa membeli satu barang di tempat ini. Beberapa penjual di mall ini pun memperbolehkan Anda untuk menawar harga agar harga barang yang Anda beli lebih sesuai dengan kantong. Tak hanya itu saja, mall di Malaysia satu ini juga sudah dilengkapi dengan layanan money changer sehingga transaksi berbelanja Anda akan semakin mudah. Sungei Wang Plaza buka mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam.

3. Starhill Gallery Kuala Lumpur

rsz spark starhill2 - Inilah 5 Mall di Malaysia Paling Cocok untuk Wisata Belanja

Sumber: www.inhabitat.com

Starhill Gallery Kuala Lumpur terletak di seberang Pavilion KL. Dalam artian, mall di Malaysia ini masih berada dalam kawasan Bukit Bintang Kuala Lumpur. Starhill Gallery Kuala Lumpur terkenal dengan bangunan yang mewah dan artistik. Sama seperti Pavilion KL, mall ini juga menjual berbagai produk merek ternama. Produk yang paling sering dibeli di mall ini adalah kosmetik dan skincare dari Sephora. Selain itu, pusat perbelanjaan ini juga menjual berbagai jenis makanan seperti seafood, masakan khas jepang, dan sebagainya.

4. Jakel Mall

Mall di Malaysia selanjutnya yang bisa Anda kunjungi adalah Jakel Mall. Mall yang terletak di Jalan Munshi Abdullah ini dikenal sebagai pusat tekstil terbesar di Malaysia. Berbagai jenis kain dengan kualitas yang bagus dijual dengan harga miring di mall ini. Jakel Mall juga menjual berbagai jenis baju seperti busana muslim, baju khas Melayu, baju sari khas India, baju songket, dan lain sebagainya. Bagi Anda yang ingin mengunjungi Jakel Mall, sebaiknya datang pada hari Sabtu dan Minggu. Sebab, pada hari tersebut, mall ini banyak menyediakan promo dan diskon.

5. Suria KLCC

petronas towers 5219 5721 - Inilah 5 Mall di Malaysia Paling Cocok untuk Wisata Belanja

Berlibur di Malaysia tentu belum lengkap jika belum berbelanja di Suria KLCC. Mall satu ini terkenal sebagai salah satu pusat perbelanjaan termewah di Malaysia. Lokasinya pun sangat strategis karena berada tepat di bawah Menara Kembar Petronas. Di Suria KLCC, Anda bisa menemukan berbagai barang dari merek terkenal seperti Balenciaga, Coach, Jimmy Choo, dan masih banyak lagi. Selain itu, terdapat juga restoran lokal, makanan cepat saji, dan supermarket. Bagi Anda yang ingin berbelanja di sini, jangan lupa untuk membawa paspor, karena Suria KLCC sering menyediakan diskon dan promo untuk turis.

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Dia 7 Tempat Belanja Murah di Malaysia

Itulah beberapa mall di Malaysia yang bisa Anda kunjungi untuk wisata belanja. Jadi, sudah tahu tempat belanja apa saja yang akan Anda datangi? Jika liburan di Malaysia, jangan lupa untuk selalu mencatat wisata apa saja yang akan dilakukan dan tempat mana saja yang akan dikunjungi. Persiapan tersebut akan melancarkan aktivitas liburan Anda di sana. Agar persiapan semakin matang, tetaplah disiplin mengelola keuangan selama liburan.

Agar liburan Anda tetap seru tanpa ribet mengelola keuangan, Anda bisa menggunakan layanan keuangan Qelola sebagai solusinya. Dengan berbagai fitur menarik seperti e-wallet, transfer uang domestik dan internasional, serta multi-billing payment, pengelolaan keuangan Anda akan semakin mudah. Melalui Qelola, Anda bisa melakukan pengiriman uang dan pembayaran berbagai tagihan dari Malaysia ke Indonesia secara praktis, cepat, dan murah. Segera unduh aplikasi Qelola sekarang juga! Lakukan pendaftaran dan pengisian saldo untuk mendapatkan manfaat yang maksimal dari setiap fiturnya. 

Tags: , , , , , , , , , , ,