Inilah Cara Mudah Cek Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan

jaminan pensiun

Sebagai pekerja, tentu saja Anda sudah tidak asing dengan BPJS Ketenagakerjaan. Sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Ketenagakerjaan, semua pekerja baik yang bekerja di Indonesia maupun pekerja di luar negeri diharapkan memiliki BPJS Ketenagakerjaan. Tujuannya adalah untuk melindungi pekerja dari risiko terkait jaminan kecelakaan kerja, jaminan hari tua, jaminan pensiun, dan segala manfaat yang ada di dalam BPJS tersebut. Itulah mengapa BPJS merupakan jaminan sosial yang sangat penting dimiliki oleh seluruh pekerja Indonesia. Untuk melengkapi wawasan Anda seputar BPJS, berikut ini telah kami rangkum apa saja program BPJS dan bagaimana cara cek jaminan pensiun BPJS Ketenagakerjaan. Langsung simak, ya!

Baca Juga: Adakah Cara Berhenti BPJS Kesehatan Jika Tidak Ingin Jadi Peserta Lagi?

Perbedaan Jaminan Hari Tua dan Jaminan Pensiun

jaminan pensiun 1 - Inilah Cara Mudah Cek Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan

BPJS Ketenagakerjaan memiliki 4 program yang diperuntukan untuk melindungi dan mensejahterakan para pekerja. Program tersebut di antaranya adalah Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Hari Tua (JHT), dan Jaminan Pensiun (JP). Dari keempat program tersebut, 2 di antaranya iurannya ditanggung penuh oleh perusahaan seperti JKK dan JKM. Sementara JHT dan JP ditanggung sebagian oleh pekerja. Program JHT dan JP ini adalah program yang manfaatnya bisa dirasakan ketika pekerja sudah tidak produktif lagi, atau berhenti bekerja. Tapi ternyata masih banyak yang menganggap JHT dan JP adalah hal yang sama, padahal kedua program tersebut sebenarnya berbeda. Nah, supaya Anda tidak bingung lagi, berikut ini adalah ulasan mengenai perbedaan antara JHT dan JP yang perlu Anda pahami.

JHT merupakan tabungan yang bisa dicairkan secara sekaligus, sebagai bekal di masa pensiun ketika pekerja sudah memasuki usia pensiun, mengalami cacat total tetap, pergi keluar negeri dan tidak kembali lagi, berhenti bekerja dan kepesertaan telah berlangsung selama 5 tahun, atau meninggal dunia. Sementara JP memiliki 6 manfaat, yaitu (1) Manfaat Pensiun Hari Tua untuk peserta yang sudah pensiun hingga meninggal dunia. (2) Manfaat Pensiun Cacat untuk peserta yang tidak bisa bekerja karena kecelakaan. (3) Manfaat Pensiun Janda/Duda, (4) Manfaat Pensiun Anak, (5) Manfaat Pensiun Orang Tua, dan (6) Manfaat Lumpsum, di mana peserta hanya berhak atas manfaat berupa akumulasi iuran ditambah hasil pengembangan apabila:

  • Peserta telah memasuki usia pensiun, tapi tidak memenuhi masa iuran minimal lima belas tahun.
  • Peserta mengalami cacat total tetap, di mana kejadian cacat tidak terjadi setelah minimal satu bulan kepesertaan.
  • Atau peserta meninggal dunia, dan tidak memenuhi masa kepesertaan minimal satu tahun.

Syarat Pencairan BPJS Ketenagakerjaan

jaminan pensiun 2 - Inilah Cara Mudah Cek Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan

Jaminan Pensiun akan  diberikan secara periodik, yaitu per bulan dengan jangka waktu tertentu. Kemudian, besar kecil manfaatnya akan didasarkan dari jumlah pendapatan, masa kerja, dan jenis manfaat yang digunakan. Iuran JP juga diambil dari upah bulanan, yaitu sebesar 3% dengan rincian sebesar 2% ditanggung oleh perusahaan, dan sebesar 1% ditanggung oleh pekerja. Lalu, bagaimana cek jaminan pensiun dan apa saja syarat yang dibutuhkan jika ingin melakukan pencarian? Berikut ini adalah persyaratan pencairan saldo Jaminan Pensiun yang perlu Anda ketahui:

  • Mempersiapkan formulir 7, yaitu formulir Jaminan Pensiun. Formulir ini bisa diunduh dari situs BPJS Ketenagakerjaan atau bisa didapatkan dari setiap kantor BPJS Ketenagakerjaan terdekat.
  • Kartu peserta Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan.
  • Tanda pengenal berupa KTP atau SIM.
  • Kartu Keluarga (KK).
  • Paklaring, Surat Keterangan Kerja, atau surat PHK.
  • Buku tabungan asli beserta salinannya.
  • Fotokopi NPWP.

Cek Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan

cek jaminan pensiun 3 - Inilah Cara Mudah Cek Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan

Pada umumnya, Anda sebagai pekerja dapat melakukan cek Jaminan Pensiun dan mengetahui jumlah saldo BPJS Ketenagakerjaan melalui dokumen yang dikirimkan dari BPJS setiap tahun. Namun kini, sebagai peserta BPJS Anda tidak perlu menunggu satu tahun sekali untuk cek Jaminan Pensiun dan cek saldo Jaminan Hari Tua. Hal ini dikarenakan BPJS telah menyediakan kemudahan layanan dengan beberapa pilihan cara pengecekan saldo untuk pesertanya. Mulai dari melalui online atau internet, SMS, ataupun aplikasi BPJS. Semua layanan pengecekan saldo BPJS ini sangat membantu untuk setiap peserta termasuk Anda. Jika Anda ingin mengecek saldo BPJS ketenagakerjaan dengan memanfaatkan aplikasi, berikut ini panduannya:

Dengan semakin banyaknya orang yang memiliki smartphone, maka BPJS Ketenagakerjaan juga hadir dalam bentuk aplikasi. Anda cukup mengunduh aplikasinya BPJSTK Mobile di Google Play, App Store, dan BlackBerry World. Setelah berhasil diunduh, maka Anda dapat membuat akun BPJS Anda di aplikasi tersebut terlebih dahulu. Kemudian Login ke akun BPJS dengan e-mail dan PIN Anda, dan pilih fitur Saldo JHT, lalu Cek Saldo JHT. Informasi yang Anda inginkan akan muncul di layar ponsel Anda.

BPJS Ketenagakerjaan, Jaminan Terbaik Masa Depan

Dengan memahami aturan dan manfaat, persyaratan, hingga cara cek Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan, maka Anda pun memiliki kesempatan untuk mempersiapkan masa pensiun dan hari tua menjadi lebih baik. Dalam periode 10 hingga 15 tahun kemudian, Anda bisa memanfaatkan program BPJS Ketenagakerjaan untuk mendukung jalan karir lain seperti membuka usaha, atau lainnya. Baik BPJS Kesehatan maupun BPJS Ketenagakerjaan sangat penting bagi Anda. Jadi, jangan sampai Anda tidak mempunyai jaminan kesehatan dan tabungan untuk masa tua nanti. Pastikan bahwa status kepesertaan BPJS Anda aktif, agar Anda bisa mendapatkan manfaatnya dengan maksimal. Untuk keperluan bayar tagihan BPJS, Anda bisa menggunakan aplikasi Qelola. Selain bisa Anda andalkan untuk kirim uang antar negara, Qelola juga bisa memenuhi kebutuhan Anda untuk bayar ini-itu dengan sangat praktis. Bayar tagihan, beli pulsa, hingga voucher game dan lainnya bisa Anda lakukan kapan saja tanpa keluar rumah. Yuk, coba unduh aplikasi Qelola sekarang juga.

Tags: , , , , , , , ,