Simak Cara Daftar TKI Paling Mudah Berikut Ini

Sumber : news.ddtc.co.id

Bekerja sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) merupakan pilihan yang tidak banyak orang mengambilnya. Hanya beberapa orang saja yang melihat TKI sebagai peluang mendapatkan penghasilan. Itulah kenapa TKI masih membuka kesempatan yang lebar bagi siapapun yang ingin mendaftar. Bagi Anda yang akan mendaftarkan diri sebagai TKI mungkin masih bingung. Apa saja syaratnya, bagaimana prosedurnya, dan sebagainya. Termasuk informasi terkait pendaftaran TKI melalui handphone. Sudahkah Anda mengetahui detailnya? Berikut ini cara daftar TKI paling mudah.

1.  Daftar Melalui Aplikasi SimPadu-PMI

Aplikasi SimPadu-PMI adalah sistem terpadu resmi dari pemerintah yang akan membimbing calon TKI mendaftarkan dirinya. Penggunaan aplikasi ini gratis sehingga akan mengurangi biaya administrasi Anda. Berikut ini cara mendaftarnya:

Simpadu PMI - Simak Cara Daftar TKI Paling Mudah Berikut Ini

Sumber: disnakertrans.jatimprov.go.id

a.  Mengunduh Aplikasi SimPadu-PMI

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mengunduh dan meng-install aplikasi SimPadu-PMI di Playstore (bagi pengguna Android) atau Appstore (bagi pengguna iOS). Setelah itu, nantinya Anda akan diminta untuk membuat akun dan mengisi formulir terkait data identitas diri. Lalu ikuti langkah-langkah berikutnya.

b.  Melihat Estimasi Biaya Pemberangkatan

Pastikan Anda sudah menentukan akan bekerja pada bidang apa dan negara mana yang menjadi tujuan Anda bekerja. Melalui aplikasi ini, Anda akan ditawarkan pekerjaan yang beragam, baik dari bidang pekerjaan formal seperti karyawan pabrik, penjaga toko, dan lain-lain. Hingga bidang keahlian khusus, seperti karyawan kantor, tim IT perusahaan, dan sebagainya.

Cermati juga negara mana saja yang membuka kerjasama TKI dengan Indonesia. Hal ini karena negara-negara di Eropa dan Amerika belum ada kerja sama resmi dengan pemerintah Indonesia terkait penempatan TKI. Tujuan negara ini akan mempengaruhi estimasi biaya yang dibutuhkan untuk berangkat ke negara tersebut. Estimasi biaya ini akan ditunjukkan kepada Anda secara rinci dan transparan sehingga Anda akan mengetahui alokasi dana tersebut untuk apa saja. Jika Anda setuju dengan biayanya, Anda akan diberi rekomendasi PJTKI (perusahaan penyalur TKI) yang resmi.

Struktur biaya ini akan meliputi biaya untuk medical check up (tes kesehatan), dokumen perjalanan (contohnya paspor, visa, dan sebagainya), asuransi BPJS Ketenagakerjaan, pelatihan kerja, uji kompetensi, jasa pelaksanaan penempatan TKI, dan sebagainya. Untuk negara tujuan Malaysia, biasanya menghabiskan biaya hingga Rp5 juta-an. Serta yang lebih mahal lagi tujuan Singapura, yaitu Rp17 juta-an. Biaya ini nantinya akan dipotongkan dari 6 bulan pertama gaji Anda setelah bekerja di negara penempatan. Tenang saja, biaya ini akan disesuaikan juga dengan jenis pekerjaan yang Anda pilih.

c.  Melengkapi Seluruh Persyaratan

Setelah Anda memilih negara tujuan dan perusahaan penyalur, Anda akan diarahkan untuk memenuhi semua dokumen persyaratan yang dibutuhkan. Jangan takut Anda akan bingung dengan semua prosedur yang ada, karena salah satu fitur aplikasi ini juga termasuk informasi terkait cara mengurus dokumen TKI, daftar perusahaan tujuan dan persyaratannya, serta informasi bermanfaat lainnya. Sehingga Anda akan dipandu harus kemana dan membawa dokumen apa dengan aplikasi ini.

d.  Mengikuti Proses Pelatihan Kerja

Setelah semua dokumen lengkap, maka Anda dinyatakan berhasil mendaftar sebagai TKI. Untuk proses selanjutnya adalah mengikuti pelatihan kerja dari PJTKI. Mulai dari pelatihan keterampilan pendukung, hingga kemampuan berbahasa asing, seperti bahasa Inggris, dan sedikit seputar bahasa lokal. Baru setelah itu, Anda bisa berangkat ke negara tujuan dan bekerja di sana sebagai TKI.

12970 700x467 - Simak Cara Daftar TKI Paling Mudah Berikut Ini

2.  Keunggulan Aplikasi SimPadu-PMI

Aplikasi ini akan sangat cocok bagi Anda yang masih ragu dan takut untuk bekerja sebagai TKI. Biasanya pencari kerja yang takut mencoba mendaftarkan diri sebagai TKI adalah karena takut ditipu oleh pihak tak bertanggung jawab. Namun melalui aplikasi ini, Anda akan terjamin berangkat ke negara tujuan penempatan. Karena aplikasi ini resmi dari pemerintah, sehingga semua pihak yang terlibat di dalamnya juga diawasi oleh pemerintah melalui lembaga negara secara langsung. Pemerintah akan menjamin Anda dipekerjakan dan ditempatkan sesuai bidang pekerjaan Anda.

Termasuk penipuan yang melibatkan uang dalam jumlah yang tidak masuk akal. TKI yang berangkat dari calo atau cukong ilegal pasti akan dimintai biaya pemberangkatan dan pengurusan dokumen yang terlalu besar. Menurut berbagai sumber, para calo ini berani menetapkan biaya minimal Rp20 juta. Tentu biaya ini akan sangat memberatkan bagi calon TKI yang bahkan keberangkatannya belum terjamin. Maka dari itu, aplikasi SimPadu-PMI patut dicoba.

Baca Juga: Memahami Pengertian TKI dan Serba-Serbinya

Setelah memperhatikan langkah daftar menjadi TKI di atas serta keunggulan menggunakan aplikasi tersebut, tentu Anda akan semakin dipermudah untuk bekerja sebagai TKI. Jangan sampai niat Anda mencari nafkah di luar negeri terhambat karena tidak mengetahui cara termudah dan aman ini.

Kemudian setelah nanti Anda berangkat dan menjadi TKI, jangan remehkan urusan mengelola gaji Anda. Termasuk urusan mengirim gaji untuk keluarga di tanah air. Bagi Anda yang akan bekerja di Malaysia, aplikasi Qelola akan sangat membantu. Aplikasi Qelola memiliki berbagai fitur yang akan memudahkan Anda mengirim uang dari Malaysia ke Indonesia, hingga membayar tagihan listrik di Indonesia langsung dari Malaysia. Yuk rasakan langsung manfaat Qelola dengan download di sini.

Tags: , , , ,