10 Tips Agar Menarik di Depan HRD Saat Wawancara Kerja

wawancara kerja

Panggilan untuk wawancara kerja merupakan suatu yang terdengar sangat membahagiakan. Interview menjadi gerbang yang mengantarkan seseorang mendapatkan pekerjaan. Sukses interview sama artinya dengan sukses meraih posisi tertentu di perusahaan. Sebaliknya, gagal interview sama artinya dengan menghilangkan kesempatan yang tinggal selangkah lagi.

Agar interview Anda sukses dan dapat berjalan dengan baik, berikut ini tips sukses dan tampil menarik di depan HRD saat wawancara kerja yang perlu Anda ketahui.

1. Ceritakan Kemampuan Anda dengan Antusias dan Percaya Diri.

Kandidat pekerja yang percaya diri cenderung terlihat menarik dan mengetahui apa yang ingin dia kerjakan. Oleh karena itu, jika Anda ingin terlihat menarik saat melakukan wawancara kerja, cobalah untuk tampil percaya diri dan siapkan semua keperluan wawancara secara maksimal.

2. Hindari Penjelasan Berbelit-belit Saat Memberi Jawaban Panjang

Ketika Anda bisa menjawab pertanyaan saat wawancara kerja secara tepat dan efisien, berarti Anda memahami pertanyaan tersebut. Hal ini juga menjadi salah satu factor yang disukai oleh HRD perusahaan saat wawancara. Jangan sampai Anda terlihat terlalu gugup atau terkesan tidak siap dengan pertanyaan. Jika Anda menjawab sebuah pertanyaan secara berbelit belit, maka mereka akan beranggapan Anda sedang mengarang sebuah cerita atau menjawab tidak sesuai kondisi sesungguhnya.

3. Tunjukkan Bahwa Anda Mampu Bekerja dalam Tim

interview e1590196076646 - 10 Tips Agar Menarik di Depan HRD Saat Wawancara Kerja

Sebuah perusahaan akan menyukai seorang pegawai yang sangat  fleksibel dan mampu bekerjasama dengan banyak orang. Tidak jarang sebuah perusahaan akan menolak seorang kandidat yang memiliki nilai akademis tinggi tapi tidak memiliki kemampuan untuk bersosialisasi dengan baik dan tidak mampu bekerjasama dalam tim. Dengan menunjukkan bahwa Anda bisa bekerjasama dalam tim akan membuat Anda memiliki nilai lebih saat wawancara nanti.

4. Jangan Memikirkan Jawaban Terlalu Lama

pexels photo 3184290 - 10 Tips Agar Menarik di Depan HRD Saat Wawancara Kerja

Memikirkan jawaban terlalu lama saat wawancara kerja juga mengesankan bahwa Anda sedang mencari jawaban. Beri jawaban secara singkat, padat dan sesuai dengan pertanyaannya. Jangan memikirkan jawaban terlalu lama. Ingatlah bahwa mungkin Anda bukan satu-satunya kandidat yang akan diwawancara pada hari itu. Hargailah waktu dengan memberi jawaban secepat mungkin tanpa harus menunggu lama.

5. Jawab dengan Diplomatis dan Tidak Berlebihan

Menjawab pertanyaan secara diplomatis, akan menandakan bahwa Anda menguasai wawancara dan memeahami pertanyaan dengan baik. Selain diplomatis Anda juga disarankan untuk menjawabnya secara realistis tanpa berlebihan. Menjawab tes wawancara kerja secara berlebihan justru akan berakibat tumbuhnya rasa tidak percaya pada pewawancara.

6. Jangan Membongkar Aib Perusahaan Sebelumnya (Jika Pernah Bekerja di Tempat Lain)

Siapapun tidak suka jika ada pegawai yang suka membicarakan keburukan perusahaan tempat dia bekerja sebelumnya. Hindari topik membicarakan aib masa lalu. Fokus pada kelebihan yang Anda dapatkan. Membongkar aib perusahaan sebelumnya akan mengesankan bahwa Anda tidak memiliki loyalitas pada perusahaan.

7. Pakai Baju Biru, Hitam, atau Putih

internship adalah - 10 Tips Agar Menarik di Depan HRD Saat Wawancara Kerja

Survei yang dilakukan oleh CareerBuilder terhadap para manajer personalia dan tenaga sumber daya manusia menemukan bukti bahwa warna pakaian bisa memberikan kesan tertentu di mata pewawancara.

Dua puluh tiga persen pewawancara merekomendasikan warna biru yang menunjukkan bahwa kandidat tersebut bisa bekerja dengan tim. Sementara 15 persen merekomendasikan hitam karena warna tersebut mengesankan potensi kepemimpinan.

Abu-abu memberikan kesan logis dan analitis bagi si pemakai. Putih merupakan cerminan dari pribadi yang terorganisir. Cokelat mengindikasikan karakter yang bisa diandalkan.

Warna oranye dikatakan sebagai yang paling tidak direkomendasikan karena memberikan kesan bahwa kandidat tersebut tidak profesional. Sementara warna merah akan memberikan kesan provokatif, meskipun si pemakai jadi terlihat lebih menonjol.

8. Lakukan Kontak Mata Saat Pertama Kali Bertatap Muka

Sebisa mungkin kesampingkan rasa jengah dan tatap mata si pewawancara saat Anda pertama kali bertatap muka atau bersalaman dengannya. Selain itu, jaga kontak mata selama sesi wawancara berlangsung.

Menurut sebuah studi yang dilakukan dua peneliti dari Northeastern University, orang yang secara konsisten melakukan kontak mata saat berbicara terlihat lebih cerdas daripada mereka yang tidak melakukan kontak mata.

9. Sesuaikan Jawaban dengan Usia Pewawancara

Pewawancara dari Generasi Y (antara 20 dan 30 tahun) lebih suka melihat contoh visual dari hasil kerjamu daripada sederet keterangan dalam lembar portofolio. Mereka juga cenderung lebih menghargai kemampuan untuk multitasking. Dari Generasi X (antara 30 dan 50 tahun) cenderung menghargai kreativitas dan kandidat yang bisa menyeimbangkan karir dan kehidupan personal.

Pewawancara dari generasi Baby Boomer (antara 50 dan 70 tahun) lebih menyukai pekerja keras dan orang yang bisa menghargai pencapaian si pewawancara. Sementara pewawancara dari Silent Generation (antara 70 dan 90 tahun) akan menitikberatkan aspek loyalitas dan komitmen terhadap pekerjaan sebelumnya.

10. Berbicara dengan Ekspresif

Menurut Leonard Mlodinow, penulis Subliminal: How Your Unconscious Mind Rules Your Behavior, “Jika dua pembicara mengucapkan kata-kata yang persis sama, tapi seseorang berbicara sedikit lebih cepat dan lebih keras dan dengan jeda lebih pendek serta variasi volume yang lebih banyak, pembicara itu akan dinilai lebih energik, berpengetahuan, dan cerdas.”

Jika Anda ingin terdengar pintar, hindari berbicara dengan nada monoton. Bicaralah lebih cepat saat mencoba menjelaskan informasi yang kurang penting. Sebaliknya, bicaralah lebih pelan saat mencoba memberikan penjelasan mengenai konsep atau informasi yang kemungkinan belum dikenal pewawancara. Gunakan gerakan tangan, tetapi jangan berlebihan agar perhatian pewawancara tidak terdistraksi.

Baca Juga: Tips Sukses Wawancara Kerja untuk Fresh Graduate

Setelah memahami tips sukses dan tampil menarik saat wawancara kerja yang disampaikan di atas, diharapkan Anda bisa mendapatkan pekerjaan yang Anda inginkan. Tentu, ketika Anda bekerja terutama di Malaysia nanti, Anda juga harus memastikan untuk memiliki layanan remitansi yang handal. Untuk hal ini, Anda bisa mempercayakannya pada Qelola. Layanan remitansi yang satu ini selain handal juga dapat memberikan berbagai keuntungan. Salah satunya adalah biaya transfer yang sangat murah. Dengan begini, Anda tak lagi perlu memikirkan biaya administrasi yang memberatkan. Unduh aplikasinya di sini, dan semoga sukses atas wawancara yang Anda lakukan!

Tags: , , , , ,