Ingin Tahu Gaji Kerja di Malaysia? Berikut Bocorannya

gaji kerja di malaysia

Minat masyarakat Indonesia untuk bekerja di luar negeri setiap tahun semakin meningkat. Motivasi utama yang menyebabkannya adalah upah kerja yang relatif lebih tinggi jika dibandingkan upah yang diberikan di Indonesia. Salah satu negara tujuan para Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang jadi favorit adalah negara Malaysia. Negeri Jiran ini banyak disasar oleh calon TKI karena letaknya yang dekat dengan Indonesia. Selain itu, Malaysia dan Indonesia memiliki kultur budaya serta bahasa yang hampir mirip satu sama lain. Lalu yang menjadi pertanyaan, berapa ya kira-kira gaji kerja di Malaysia itu? Penasaran? Simak informasinya melalui artikel berikut ini.

Berapa Gaji Kerja di Malaysia Ya?

gaji kerjaa - Ingin Tahu Gaji Kerja di Malaysia? Berikut Bocorannya

Tujuan utama bekerja di luar negeri apa lagi kalau bukan gaji yang menggiurkan. Kesempatan untuk bekerja ke negeri orang ini diharapkan akan mampu mengangkat perekonomian keluarga serta taraf hidup yang lebih baik. Malaysia adalah salah satu negara tujuan TKI untuk melabuhkan harapan tersebut. Tenaga Kerja Indonesia yang memilih bekerja di Malaysia terhitung banyak. Letak geografis yang sangat dekat serta persamaan budaya dan bahasa menjadi pertimbangan utama bagi calon TKI untuk bekerja di negeri Jiran ini.

Lalu berapa ya rata-rata gaji kerja di Malaysia? Gaji kerja di Malaysia tentunya bervariasi tergantung dari profesi yang ditekuni. Namun untuk saat ini, umumnya gaji kerja di Malaysia rata-rata adalah 1.000–1500 ringgit per bulannya. Jika diubah ke pecahan rupiah maka angka tersebut sama saja dengan Rp3,5 juta hingga Rp5,3 juta tiap bulannya. Bagi TKI tentu angka tersebut tergolong besar. Namun ternyata jumlah tersebut masih kalah jauh dengan gaji kerja di Malaysia untuk pekerja Migran yang berasal dari Filipina. Rata-rata gaji yang didapat oleh pekerja migran Filipina adalah 4.000 ringgit atau setara dengan 14,2 juta rupiah tiap bulannya. 

Perhitungan Lembur Gaji Kerja di Malaysia

gaji kerja - Ingin Tahu Gaji Kerja di Malaysia? Berikut Bocorannya

Nah setelah tahu berapa gaji kerja di Malaysia, tidak ada salahnya untuk tahu bagaimana perhitungan upah lembur di negeri Menara Kembar Petronas ini. Menurut Undang-Undang Buruh Malaysia 1955, perhitungan upah lembur di Malaysia adalah sebagai berikut:

  • Hari biasa : Hari kerja normal (26 hari)/8 (jam) x 1,5
  • Hari istirahat mingguan : Hari kerja normal/8 x 2,0
  • Hari cuti umum : Hari kerja normal/8 x 3,0

Selain itu menurut kontrak kerja versi KBRI Kuala Lumpur, majikan dalam hal ini juga harus ambil bagian untuk membayar dan memberikan subsidi levy/retribusi serta keseluruhan biaya yang ada di dalam ketentuan yang berlaku. Apabila diketahui ada pelanggaran, maka buruh migran atau KBRI berhak untuk menuntut ke Jabatan Tenaga Kerja Malaysia. Namun apabila majikan telah mendapatkan surat kelulusan dari Jabatan Tenaga Kerja Malaysia maka levy dapat dibebankan pada pekerja dengan memotong gaji pekerja selama 12 bulan. Aturan lainnya adalah tidak dibenarkan memotong upah buruh migran untuk jasa agensi dan lain-lain kecuali untuk kepentingan TKI itu sendiri.

Profesi dengan Gaji Tinggi di Malaysia 

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya bahwa gaji di Malaysia itu nominalnya bervariasi tergantung dari profesi yang dilakoni. Nah pasti penasaran kan kira-kira bidang apa saja yang menawarkan gaji yang tinggi tersebut? Gaji tertinggi di Malaysia bisa Anda dapatkan jika Anda menekuni dunia farmasi. Pada bidang ini, gaji yang ditawarkan adalah RM3.640. Gaji tertinggi kedua adalah pada bidang strategi korporasi. Jurusan ini mempelajari cara untuk bertahan dalam pasar yang penuh persaingan, serta menyusun rencana jangka panjang untuk memperkuat kelangsungan hidup perusahaan. Namun Anda harus memiliki kreativitas tinggi dan pandai berinovasi jika ingin terjun ke sini. Namun gaji yang ditawarkan pun juga sepadan kok yaitu RM3.200. 

Tak disangka bidang kedokteran justru ada di urutan ketiga gaji tertinggi di Malaysia. Bidang ini menjanjikan upah perbulan sebesar RM2.719. Setelah kedokteran, bidang geofisika juga memiliki gaji yang cukup tinggi yaitu sebesar RM2.600. Bidang geofisika sendiri berhubungan dengan tanah serta untuk mengatasi polusi yang semakin tercemar. Gaji kerja di Malaysia yang tergolong tinggi selanjutnya adalah di bidang teknologi informasi. Pada jurusan ini gaji yang ditawarkan adalah RM2.452.

Baca Juga: Ingin Kerja di Malaysia? Intip Jenis Pekerjaan dengan Gaji Tinggi

Kelola Gaji Kerja Anda dengan Aplikasi Keuangan Qelola

IMG 20200502 151001 700x454 - Ingin Tahu Gaji Kerja di Malaysia? Berikut Bocorannya

Nah, setelah mengetahui kisaran gaji kerja di Malaysia, Anda juga harus tahu bagaimana cara mengelola upah kerja secara benar. Bagi Anda yang ingin menjadi TKI di Malaysia bisa menggunakan aplikasi keuangan bernama Qelola. Qelola adalah adalah satu dari banyak e-wallet yang menawarkan berbagai kemudahan dalam transaksi non-tunai. Jadi aplikasi Qelola hadir untuk membantu Anda melakukan transfer uang secara cepat dan aman langsung dari HP. Transaksi transfer uang ini juga bisa Anda manfaatkan di mancanegara yaitu di negara Malaysia. Bagi Anda TKI atau WNI yang tinggal di Malaysia, gunakan aplikasi Qelola untuk melakukan berbagai transaksi non-tunai secara online

Selain transfer uang ke Indonesia, Anda juga bisa melunasi berbagai tagihan yang ada di tanah air. Mulai dari tagihan listrik, PDAM, TV Kabel, BPJS Kesehatan bisa Anda bayarkan di sini. Pembelian pulsa dan kuota internet pun juga ditawarkan dalam menu aplikasi Qelola. Untuk menikmati layanan di dalam aplikasi Qelola, Anda bisa mengunduhnya dengan klik di sini. Tunggu apalagi, kelola gaji kerja di Malaysia Anda bersama aplikasi keuangan terbaik Qelola.

Tags: , , ,