Lagu Kebangsaan Malaysia: Sejarah, Pencipta, dan Lirik Lagu

lagu kebangsaan malaysia

Setiap negara tentunya memiliki lagu kebangsaan, termasuk Malaysia. Sama halnya dengan lagu kebangsaan negara-negara lainnya, lagu kebangsaan Malaysia memiliki kisah dan sejarah yang menarik untuk diketahui. Ada banyak cerita mengenai lagu kebangsaan Malaysia, mulai dari asal muasal terbentuknya lagu malaysia, hingga lirik dan maksud lagu tersebut. Baik sebagai seorang TKI di Malaysia maupun sebagai pelajar, tidak ada salahnya untuk mengenal lagu kebangsaan Malaysia melalui ulasan singkat di bawah ini.

Mengenal Sejarah Lagu Kebangsaan Malaysia

qelola 1 3 - Lagu Kebangsaan Malaysia: Sejarah, Pencipta, dan Lirik Lagu

sumber: freepik

Lagu kebangsaan Malaysia dipilih dari lagu resmi Kesultanan Perak, di mana lagu ini adalah hasil dari perubahan lagu terang bulan yang sangat populer di Pulau Mahe di Kepulauan Seychelles. Oleh raja Abdullah, lagu ini kemudian diadopsi menjadi lagu kebangsaan setelah beliau pulang dari pengasingan di Seychelles.

Sebenarnya, irama lagu terang bulan berasal dari lagu La Rosalie yang kemudian digubah oleh seorang komposer berkebangsaan Perancis, yaitu Pierre Jean de Beranger. Lalu, digubah ulang dan diberi judul “Allah Lanjutkan Usia Sultan” yang dijadikan lagu resmi Kesultanan Perak selama pendudukan raja Edward VII 1901. Pada tanggal 5 Agustus 1957, lagu resmi Kesultanan Perak tersebut dipilih menjadi lagu kebangsaan Malaysia oleh dewan peradilan yang diketuai oleh Tunku Abdul Rahman. Pemilihan lagu kebangsaan itu berlangsung di Kantor Polisi Depoh, Kuala Lumpur. Pada pemilihan lagu tersebut, sebenarnya ada 4 buah lagu yang didengarkan oleh Korps Band Polisi Diraja Malaysia. Akhirnya pemilihan lagu jatuh pada lagu “Allah Lanjutkan Usia Sultan” yang kemudian disampaikan kepada raja-raja Melayu.

Setelah disetujui, kemudian kerajaan membuat semacam sayembara untuk menggubah lirik lagu “Allah Lanjutkan Usia Sultan”. Bagi penggubah lirik lagu tersebut akan diberikan hadiah senilai RM1,000. Hadiah tersebut akhirnya dimenangkan oleh Saiful Bahri. Olehnya, lagu yang tadinya berjudul “Allah Lanjutkan Usia Sultan” diubah menjadi “Negaraku” dan gubahannya dibuat dalam 3 versi. Kemudian, lagu tersebut digubah kembali oleh Perdana Menteri Malaysia ke-4, yaitu Mahathir Mohamad, di mana lagu Negaraku yang baru ini dinyanyikan di Dataran Merdeka tengah malam 30 Agustus 2003.

Lirik Lagu Kebangsaan Malaysia

Berikut ini adalah penggalan lirik lagu kebangsaan Malaysia yang berjudul Negaraku yang menarik untuk diketahui:

Negaraku

Tanah tumpahnya darahku,

Rakyat hidup

bersatu dan maju,

 

Rahmat bahagia

Tuhan kurniakan,

Raja kita

selamat bertakhta,

 

Rahmat bahagia

Tuhan kurniakan.

Raja kita

Selamat bertakhta

Maksud dari lirik lagu kebangsaan Malaysia yang berjudul Negaraku tersebut adalah menyeru rakyat dari berbagai bangsa, agama dan sosial budaya agar dapat hidup bersatu padu dan mengejar berbagai kemajuan. Di samping itu, lagu kebangsaan ini juga mengandung makna memohon rahmat dan kebahagiaan dari Allah SWT untuk kesejahteraan raja, rakyat, dan negara tercinta Malaysia.

Pelajar dan Pekerja dari Indonesia Menjadi Bagian dari Malaysia

qelola 4 3 - Lagu Kebangsaan Malaysia: Sejarah, Pencipta, dan Lirik Lagu

Selama ini, hubungan antara Indonesia dengan Malaysia memang identik dengan pertukaran tenaga kerja atau TKI. Padahal sebenarnya, Malaysia juga menjadi tempat melanjutkan pendidikan universitas, wisata, dan tujuan berobat bagi warga negara Indonesia. Keberadaan TKI maupun pelajar Indonesia di Malaysia memang cukup banyak jumlahnya. Jika kamu adalah salah satu di antaranya, pastikan kamu memiliki gaya hidup yang sederhana atau secukupnya. Jangan sampai kamu dibutakan oleh segala kemewahan yang ada di Malaysia dan menjalani gaya hidup konsumtif. Sebagai seorang TKI, kamu harus ingat bahwa kamu tidak bekerja untuk diri sendiri, melainkan juga untuk keluarga di Tanah Air yang telah rela kamu tinggalkan. Sementara bagi pelajar, kamu harus ingat tujuanmu datang ke Malaysia adalah untuk menimba ilmu sebanyak-banyaknya.

Selain mengatur gaya hidup ketika menjalani hidup di Malaysia, kamu juga disarankan untuk memiliki perencanaan keuangan yang baik. Memangnya, apa itu perencanaan keuangan? Perencanaan keuangan adalah upaya untuk melakukan pengelolaan pendapatan yang dimiliki untuk dapat memenuhi rencana keuangan yang diinginkan. Jadi, nantinya pendapatan dari menjadi seorang TKI di Malaysia dapat memenuhi setiap pos, mulai dari keperluan pribadi, pengiriman untuk keluarga di Indonesia, tabungan, hingga investasi dan rencana masa depan.

Baca juga: Kenali Sejarah Malaysia Sebelum Bekerja Bagi TKI

Lantas, bagaimana cara yang dapat dilakukan untuk memilih layanan remitansi yang mudah dan menguntungkan? Pastikan biaya administrasi rendah dan layanan tersebut dapat digunakan untuk memenuhi berbagai kebutuhan seperti pembayaran tagihan, transfer, pengisian pulsa, dan kebutuhan penting lainnya. Kalau kamu adalah TKI atau pelajar di Malaysia dan ingin memilih layanan remitansi yang terbaik, penggunaan aplikasi Qelola adalah solusinya. Aplikasi Qelola ini akan memberikan berbagai fitur, seperti pembayaran tagihan bulanan langsung ke instansi terkait, pengiriman uang real-time, biaya administrasi yang murah, dan pengisian saldo yang mudah dan praktis. Unduh aplikasi Qelola sekarang, dan maksimalkan fitur yang disediakan.

Tags: , , , , , ,