Hotel di Kuantan Terbaik untuk Liburan Bersama Keluarga

hotel di kuantan

Kuantan adalah kota terbesar kesembilan di Malaysia. Sebagai salah satu kota wisata yang populer di Malaysia, ibu kota negara bagian Pahang ini juga menawarkan banyak destinasi wisata menarik mulai dari kuliner, belanja, sejarah, wisata religi, hingga wisata alam. Pesona wisata Kuantan tentunya tak kalah dengan Kuala Lumpur atau kota lainnya di Malaysia. Supaya liburanmu bersama keluarga semakin sempurna, deretan hotel di Kuantan berikut ini bisa kamu pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan. Keep scrolling

Tips Memilih Hotel di Kuantan

hotel 3 - Hotel di Kuantan Terbaik untuk Liburan Bersama Keluarga

sumber: pexels

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memilih hotel di Kuantan, di antaranya adalah sebagai berikut ini:

  • Tips memilih hotel di Kuantan yang pertama adalah mencari fasilitas hotel yang sesuai dengan daftar kebutuhan kamu dan keluarga. 
  • Tips selanjutnya adalah memilih hotel yang dekat dengan tempat wisata. Tujuannya, agar kamu dan keluarga tidak merasa capek saat menuju tempat wisata tersebut. Selain itu, kamu juga bisa meminimalisir kemacetan.
  • Review hotel juga menjadi hal yang perlu kamu perhatikan. Bagaimana pelayanan dan fasilitasnya, kamu harus tahu. Jangan sampai kamu justru memilih hotel dengan pelayanan buruk karena dapat merubah mood kamu dan keluarga selama liburan. 
  • Mencari promo yang bisa meringankan biaya liburan. 
  • Pilih hotel yang dekat dengan warung makan, restoran, dan pusat oleh-oleh. 

5 Rekomendasi Hotel Terbaik di Kuantan

hotel 2 - Hotel di Kuantan Terbaik untuk Liburan Bersama Keluarga

sumber: pexels

Rekomendasi hotel terbaik di Kuantan berikut ini bisa kamu pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan. Jangan lupa catat alamatnya, ya!

1. Swiss-Garden Beach Resort Kuantan

Sebagai tempat tinggalmu bersama keluarga selama di Kuantan, hotel dengan fasilitas lengkap ini tentu akan menyempurnakan liburanmu. Kamu akan menikmati kenyamanan kamar yang menawarkan tv layar datar, dan akses internet gratis. Hotel ini juga menawarkan layanan concierge dan layanan kamar. Dan, Swiss Garden Resort juga menyediakan kolam renang, sarapan, hingga parkir gratis. Kalau kamu mencari restoran India, cobalah kunjungi Hyderabad Recipe Kuantan yang letaknya tidak jauh dari Swiss-Garden Resort.

Swiss-Garden Beach Resort Kuantan berlokasi di Mukim Sungai Karang, Balok Beach, Kuantan 26100 Malaysia.

2. Laman Sentosa Boutique Hotel

Laman Sentosa Boutique Hotel adalah pilihan yang tepat ketika kamu mengunjungi Kuantan. Merupakan perpaduan sempurna antara penghematan dan kenyamanan, hotel yang satu ini menawarkan suasana yang sesuai untuk keluarga dengan fasilitas yang didesain untuk wisatawan seperti kamu. Jika ingin melihat tempat terkenal sewaktu mengunjungi Kuantan, maka Laman Sentosa Boutique Hotel jaraknya berdekatan dengan Masjid Sultan Ahmad Shah (3,2 km) dan Museum Tambang (4,0 km).

Kamar di Laman Sentosa Boutique Hotel menawarkan penyejuk udara yang tentunya akan memaksimalkan kenyamanan kamu selama menginap di sana. Menariknya lagi, kamu juga dapat menggunakan internet dengan tersedianya wi-fi gratis. Selain itu, kolam renang dan kopi instan gratis juga akan membuat kunjunganmu bersama keluarga menjadi lebih spesial. Jika kamu mengemudi ke Laman Sentosa Boutique Hotel, jangan khawatir karena parkir gratis tersedia di sana. Laman Sentosa Boutique Hotel terletak cukup dekat Bayleaf Steak House, Cherating Steakhouse Restaurant, dan Gelora Steak House.

Laman Sentosa Boutique Hotel berlokasi di Jalan Air Putih 2 Taman Sentosa, Kuantan 25350 Malaysia.

3. Mega View Hotel

Mega View Hotel menawarkan suasana yang sesuai untuk keluarga ditambah dengan fasilitasnya yang tentunya akan menyempurnakan masa menginapmu. Kamar tamu memiliki kulkas dan penyejuk udara, dilengkapi dengan layanan wi-fi gratis. Kamu juga dapat menggunakan fasilitas yang disediakan oleh hotel, seperti resepsionis 24 jam, layanan kamar, dan layanan concierge. Berada cukup dekat dengan Museum Tambang (3,4 km) yaitu sebuah lokasi yang populer di Kuantan, Mega View Hotel adalah destinasi yang sangat baik untuk turis.

Kalau kamu mencari restoran makanan laut, coba kunjungi Ana Ikan Bakar Petai, Alor Akar Restaurant, atau Swan Seafood Restaurant, semua terletak berdekatan dengan Mega View Hotel. Mega View Hotel berlokasi di Jalan Besar, Kuantan 25000 Malaysia.

4. Rocana Hotel Kuantan

Selama menginap di Rocana Hotel Kuantan, kamu dapat mengunjungi Museum Tambang (2,7 km) karena jaraknya yang sangat dekat. Kamar di hotel ini memiliki tv layar datar dan penyejuk udara, ditambah dengan layanan wi-fi gratis. Kamu juga dapat menikmati sarapan selama menginap di Rocana Hotel. Nah, kalau butuh tempat parkir, layanan parkir gratis juga tersedia di Rocana Hotel Kuantan.

Pada saat di Kuantan, cobalah kunjungi restoran yang dapat dicapai dengan berjalan kaki dari Rocana Hotel Kuantan, seperti Satay Zul (1,3 km), Hai Peng Kopitiam (0,7 km), dan Bayleaf Steak House (1,1 km). Jangan lupa untuk melihat Masjid Sultan Ahmad Shah (1,0 km), Taman Esplanade (0,8 km), dan Pahang Art Museum (1,1 km). Karena beberapa tempat menarik tersebut dapat dicapai dengan berjalan kaki dari Rocana Hotel Kuantan. Rocana Hotel Kuantan berlokasi di Lorong Tun Ismail 8 Sri Dagangan II, Kuantan 25000 Malaysia.

5. Hyatt Regency Kuantan Resort

Jika kamu masih bingung mencari tempat menginap, coba lihat Hyatt Regency Kuantan Resort. Karena berdekatan dengan beberapa tempat terkenal, seperti Taman Esplanade (4,5 km) dan Masjid Sultan Ahmad Shah (4,9 km), kamu dapat mengunjungi beberapa lokasi populer di Kuantan dengan mudah.

Sementara itu, jika kamu suka makanan thai, Hyatt Kuantan terletak cukup dekat Loteng, Teluk Cempedak, Restoran Sup Ayam Kampung, dan Chiang mai recipe Conner restaurant. Perlu diketahui juga, bahwa Kuantan merupakan lokasi Pahang Art Museum, museum kesenian populer yang letaknya tidak jauh dari hotel ini. Hyatt Regency Kuantan Resort berlokasi di Teluk Cempedak, Kuantan 25050 Malaysia.

Baca juga: Memilih Hotel di Malaysia untuk Liburan? Simak 5 Tips Cerdas Berikut!

Hotel di Kuantan seperti yang telah disebutkan di atas bisa menjadi rekomendasi terbaik untuk tempat menginap selama kamu singgah di Malaysia. Ketika sudah berada di Malaysia, kamu tak perlu bingung untuk membayar berbagai tagihan bulanan keluarga di rumah. Pasalnya, aplikasi Qelola menyediakan layanan multi-billing payment ke Indonesia untuk segala macam transaksi online dengan mudah dan praktis. Unduh dan install aplikasi Qelola melalui smartphone kamu sekarang juga! Lakukan pendaftaran dan pengaktifan akun Qelola, untuk menikmati berbagai kemudahannya.

Tags: , , , , ,