Cara Mudah Mengatasi Nyeri Otot Bagi Pekerja Harian

nyeri otot

Setiap pekerjaan memiliki tantangannya masing-masing. Bagi pekerja harian, salah satu tantangan yang harus dihadapi adalah rasa lelah dan tidak jarang mengalami nyeri otot. Hal ini karena hampir setiap hari para pekerja ini harus berhadapan dengan tugas-tugas yang membutuhkan banyak tenaga fisik. Nah, khusus untuk nyeri otot, sebenarnya gejala ini muncul akibat berbagai macam faktor. Dalam kasus pekerja harian, nyeri otot bisa muncul akibat adanya gerakan tubuh yang kurang tepat dan terjadi berulang kali. Hal ini harus segera diatasi agar tidak mengganggu kegiatan sehari-hari. Berikut ini adalah beberapa cara mengatasi nyeri otot bagi pekerja harian yang bisa dilakukan di rumah.

1.   Melakukan pijatan ringan untuk meregangkan otot

Biasanya nyeri otot terjadi karena adanya ketegangan pada otot-otot. Untuk meregangkannya kamu bisa melakukan pijatan ringan pada bagian yang nyeri. Nyeri otot ringan akan jauh berkurang dengan pijatan sederhana. Tapi jika kamu belum pernah memijat dan ingin hasil yang lebih efektif, kamu bisa memanggil ahli pijat yang lebih berpengalaman.

2.   Berikan kompres dingin atau hangat pada titik yang nyeri

Selain pemijatan, kamu juga bisa melakukan kompres pada bagian yang sakit, baik dengan kompres hangat atau dingin. Kompres dapat mengecilkan pembengkakan dan mengurangi rasa sakit pada sendi yang meradang. Untuk nyeri mendadak, kamu bisa menggunakan kompres dingin selama 15 – 20 menit. Usahakan jangan menyentuhkan es batu langsung ke titik nyeri agar tidak terjadi iritasi. Kemudian untuk nyeri dalam jangka waktu yang lama kamu bisa menggunakan kompres hangat.

3.   Melakukan meditasi atau yoga untuk meredakan otot yang tegang

meditasi - Cara Mudah Mengatasi Nyeri Otot Bagi Pekerja Harian

Sumber : pexels.com/gabbyk

Cara lain untuk meregangkan otot juga bisa dilakukan dengan meditasi atau yoga. Apalagi mungkin otot kamu sudah terlalu tegang dengan postur yang tidak tepat dan berulang di tempat kerja. Meskipun gerakan yoga sederhana, namun kamu dapat menenangkan pikiran sekaligus otot-otot yang tegang. Postur tubuh yang nyaman dan tepat akan mengurangi rasa sakit tersebut.

4.   Mengonsumsi makanan dan minuman herbal

Selain aktivitas fisik di atas, kamu bisa membantu proses penyembuhan dengan mengonsumsi beberapa jenis tanaman herbal yang dikenal meredakan nyeri otot. Diantaranya adalah teh bunga chamomile, teh dengan campuran kunyit, jahe, dan/atau kayu manis. Selain menjadikannya teh, beberapa bahan herbal juga bisa didapatkan dalam bentuk minyak. Misalnya, minyak chamomile, minyak peppermint, dan sebagainya. Kamu cukup mengoleskannya pada titik yang dirasa nyeri. Sensasi hangat dari bahan herbal tersebut akan membantu mengurangi rasa sakit nyeri otot.

5.   Mencukupi waktu istirahat dan tidur berkualitas

istirahat berkualitas - Cara Mudah Mengatasi Nyeri Otot Bagi Pekerja Harian

Sumber : pexels.com/ba-tik

Cara paling alami yang bisa dilakukan untuk meredakan nyeri otot adalah memiliki waktu istirahat yang cukup. Salah satunya adalah dengan tidur berkualitas selama setidaknya 7 jam per hari dengan posisi tidur yang tepat. Dengan mengistirahatkan otot-otot yang digunakan bekerja seharian penuh, sistem kekebalan tubuh akan mengatasinya tanpa kamu sadari. Selain nyeri otot, tidur yang berkualitas juga akan membantu menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Namun jika tidur malam kamu sudah berkualitas dan nyeri otot masih dirasakan, maka ada baiknya kamu mengambil langkah berikut.

6.   Mengonsumsi obat pereda nyeri

Apabila berbagai cara di atas tidak mampu menghilangkan nyeri otot yang ada. Atau kamu ada dalam posisi sedang tidak sempat melakukannya sedangkan rasa sakitnya sangat mengganggu, maka kamu bisa mengonsumsi obat pereda nyeri. Obat pereda nyeri ini bisa berupa paracetamol atau ibuprofen. Namun kamu harus memperhatikan dosisnya ya. Untuk usia dewasa, paracetamol yang boleh dikonsumsi dalam sehari maksimal 4000 mg dan tidak boleh minum lebih dari 1000 mg dalam rentan waktu 4 jam. Sedangkan untuk ibuprofen, dapat menghilangkan nyeri otot akibat peradangan. Khusus obat ini, kamu tidak boleh mengonsumsinya dalam jangka panjang karena memiliki efek samping yang kurang baik. Konsultasikan hal ini kepada dokter agar tidak muncul penyakit lain yang lebih serius.

Nyeri otot memang sebuah gejala yang sering diremehkan. Meskipun mudah untuk diobati, pekerja harian yang sering mengalami gejala ini harus berhati-hati. Jika nyeri otot menjadi lebih sulit sembuh dengan intensitas yang meningkat, maka harus segera memeriksakan diri ke dokter. Hal ini karena ada kemungkinan nyeri tersebut adalah gejala dari penyakit lain yang lebih serius.

Tidak hanya pekerja harian, tapi semua jenis pekerja harus mengelola kemampuan tubuh dengan baik. Jangan sampai tenaga yang dikeluarkan tidak diimbangi dengan istirahat yang cukup dan pola hidup sehat lainnya. Apabila kamu adalah salah satu pekerja harian dan butuh istirahat berkualitas, Qelola hadir membantu mengelola keuangan kamu dari rumah. Tidak perlu keluar mencari ATM hanya untuk mengirim uang dan membayar tagihan ke Indonesia. Karena Qelola memiliki banyak fitur yang kamu butuhkan. Download Qelola dengan mengikuti tautan ini.

Tags: , , , , ,