10 Tips Membuat Kuliah Online Tetap Menyenangkan dan Efektif

Laptop kuliah online

Awal diberlakukan kuliah online kamu mungkin merasa senang. Mengapa? Jelas kamu tidak perlu pergi ke kampus untuk masuk kelas pagi-pagi. Kamu bisa bangun, membuka laptop, sambung jaringan internet dan menghadiri kelas. Tak perlu mandi karena kamera bisa dimatikan, tak perlu gosok gigi karena terhubung dengan mikrofon. Kamu bisa mengikuti kelas bahkan dari kamarmu sendiri dan bisa sambil makan.

Aktivitas Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) seperti ini jika dilakukan setiap hari dalam durasi lama tentu akan membosankan. Mengingat kamu masih muda dan sangat ingin bersosialisasi. Perasaan jenuh mengikuti kelas, dosen yang galak dengan materi kurang menarik adalah hal yang lumrah terjadi. Kamu memerlukan strategi untuk mengatasi rasa jenuh, bosan dan alasan-alasan lain ketika kuliah online. Beberapa tips di bawah ini, bisa kamu coba !

1. Tempat Belajar

Tempat Belajar 700x467 - 10 Tips Membuat Kuliah Online Tetap Menyenangkan dan Efektif

sumber: unsplash

Percayalah work from home (WFH) adalah kegiatan yang tidak mudah, pun sama dengan kuliah online. Banyaknya gangguan ketika berada di rumah sudah pasti akan kamu rasakan. Mulai dari anggota keluarga, suara bising, pekerjaan rumah, dan urusan lainnya. Distraksi ini yang akan mengganggu konsentrasi belajarmu dan memerlukan tenaga ekstra untuk menghadapinya. Oleh karena itu, penting untuk menyiapkan tempat belajar yang jauh dari gangguan, agar kamu bisa maksimal dan orang lain paham kegiatan yang kamu lakukan.

2. Kenyamanan Belajar

Mood yang baik akan membantumu belajar lebih nyaman ketika kuliah online. Cari tahu apa yang membuat mood tetap baik ketika belajar daring dari rumah. Kamu bisa bersiap dan merias diri berpakaian rapi untuk menyambut kelas. Menata ruangan belajar juga bisa menjadi salah satu alternatif membuat suasana hati membaik. Beri sedikit pernak-pernik, tanaman, semprot dengan wewangian yang menenangkan dan sediakan cemilan yang kamu sukai bisa membantumu menjaga kondisi hati.

3. Buat Jadwal Rutin

Jadwal rutin membantu untuk tetap stay on track pada kegiatan sehari-hari kamu. Hal ini melatih kamu untuk bisa mengatur waktu dalam satu hari agar tidak kecapekan. Jadwal membantumu mempersiapkan diri pada tugas-tugas yang akan datang sehingga kuliah online bisa berjalan lebih efektif. Kamu bisa membuat tulisan pada sticky notes untuk ditempel ditempat yang bisa kamu lihat atau juga menggunakan aplikasi pada laptop. Jangan berlebihan menghabiskan waktu karena tubuh dan otak membutuhkan istirahat.

4. Target Belajar

Target Belajar 700x468 - 10 Tips Membuat Kuliah Online Tetap Menyenangkan dan Efektif

sumber: unsplash

Rencanakan target belajar yang ingin kamu capai setiap harinya ketika mengikuti kelas online. Catat hal-hal yang kamu butuhkan dan ingin tahu sembari mendengarkan dosen menyampaikan materi. Poin-poin yang kamu tulis bisa membantumu belajar lebih efektif dan memahami dengan mudah. Penentuan target belajar ini melatih kamu untuk lebih fokus mengikuti kelas dan mengurangi aktifitas lain seperti membuka sosial media. Tidak perlu banyak membuat target belajar, kamu bisa membuat target harian dari setiap kelas yang kamu ikuti.

5. Lebih Aktif di Kelas

Selalu mendengarkan dosen memberikan materi setiap hari pasti membosankan. Apalagi jika pembawaan materi dosen tidak menyenangkan. Kamu bisa unmute mikrofon untuk mengajukan pertanyaan pada sesi tanya jawab. Usahakan untuk bisa lebih aktif pada setiap kelas online berlangsung. Hal ini untuk menghidupkan suasana perkuliahan dan menjalin interaksi dengan membuka kesempatan diskusi dengan siswa lain.

6. No Multitasking, Please!

Tidak Multitasking 700x465 - 10 Tips Membuat Kuliah Online Tetap Menyenangkan dan Efektif

sumber: unsplash

Otak memang memiliki kemampuan untuk memikirkan banyak hal. Namun, jika kamu bisa memikirkan banyak hal tak lantas kamu gunakan pada setiap kesempatan. Usahakan untuk tidak melakukan multitasking atau mengerjakan banyak hal dalam satu waktu. Hal ini justru akan membuatmu menghindari mengerjakan tugas dan kecenderungan menunda pekerjaan akan semakin besar. Lakukan satu tugas dalam satu waktu dan selesaikan satu per satu supaya tidak merasa beban menjadi lebih berat.

7. Istirahat Cukup

Kontrol waktu istirahat kamu dengan baik agar tidak sakit. Kurangi aktivitas yang berpotensi mengganggu waktu istirahat kamu di luar kelas online. Kebutuhan istirahat per hari seseorang berkisar antara 7-8 jam pada malam hari. Pastikan kamu mendapatkan waktu istirahat tersebut agar kondisi tetap stabil. Usahakan untuk tidak begadang karena hal ini akan membuat otak tidak bisa bekerja maksimal karena kelelahan.

8. Asupan Gizi

Memperhatikan asupan gizi harian yang kamu konsumsi membantu untuk menjaga kondisi kesehatan tetap prima. Makanan sebagai sumber energi mendukung kita agar organ tubuh bisa bekerja dengan baik. Tak hanya varian makanannya tapi juga keteraturan waktu makan. Usahakan untuk mengurangi makanan siap saji atau produk instan agar lebih sehat. Lengkapi kebutuhan asupan makanan agar memberikan nutrisi pada otak sehingga kamu tetap bisa berkonsentrasi ketika kelas online berlangsung.

9. Hubungi Teman dan Keluarga

Kejenuhan terjadi karena melakukan aktivitas yang berulang seperti kuliah online dan bisa jadi kurang menantang secara fisik. Cobalah menghibur diri dengan melakukan kontak dengan keluarga atau teman. Hal ini terutama bagi kamu yang tinggal dalam kos dan berjarak dengan rumah. Kamu menyembuhkan kebosanan dengan melakukan sosialisasi sehingga menjadi fresh. Jangan lupa hubungi pacar juga, kalau punya!

10. Olahraga Teratur

Olahraga Teratur 700x441 - 10 Tips Membuat Kuliah Online Tetap Menyenangkan dan Efektif

sumber: unsplash

Olahraga ringan sangat dibutuhkan tubuh setelah seharian duduk di depan layar gawai. Sisihkan waktu untuk bisa bergerak lebih aktif dengan melakukan gerakan-gerakan olahraga. Kamu bisa lakukan olahraga ringan seperti jalan kaki selama 1 jam, yoga di kamar, senam di ruang tamu dan tempat manapun yang bisa kamu akses di rumah. Olahraga penting karena menjaga stamina tubuh tetap prima dan juga bisa meningkatkan produktivitas. Apakah kamu tahu? Olahraga bisa membantu menurunkan kadar stres loh terutama setelah kelas online seharian. Percaya nggak?

Jika sudah selesai belajar daring, cobalah untuk mengunjungi  website Qelola untuk mengetahui cara mengelola keuangan yang baik dan download aplikasi Qelola untuk kirim uang Indonesia – Malaysia dengan cepat dan aman.