Mari Mengunjungi 5 Pantai di Malaysia yang Eksotik

Pantai Di Malaysia

Salah satu potensi wisata Malaysia yang hingga kini masih jarang disadari oleh wisatawan adalah keindahan pantainya. Ya, meski kurang terkenal, pantai di Malaysia sebenarnya cukup layak dikunjungi dan digunakan untuk menghabiskan waktu. Air yang jernih serta suasana yang tenang, kombinasi terbaik untuk sejenak rehat dari hiruk pikuknya wisata perkotaan.

Tapi, berapa banyak dari Anda yang mengetahui pantai-pantai indah di Malaysia? Mungkin tidak sedikit yang pernah berkunjung ke negara ini dan justru melewatkan keindahan garis pantai Malaysia yang cukup panjang. Nah, agar destinasi wisata Anda di Malaysia makin variatif, pada artikel ini Anda akan menemukan beberapa rekomendasi pantai di Malaysia yang benar-benar indah dan layak dikunjungi.

Apa saja pantai di Malaysia tersebut?

Pulau Rawa, Kecil nan Eksotik

Wisata Antimainstream Di Malaysia8 - Mari Mengunjungi 5 Pantai di Malaysia yang Eksotik

Pernah mendengar Pulau Rawa sebelum Anda membaca artikel ini? Jika belum, mungkin akan sangat baik jika Anda terus berada di sini. Pulau Rawa merupakan salah satu pulau kecil dengan pantai pasir putih yang halus dan lembut. Airnya juga cukup jernih sehingga Anda bisa melihat dengan cukup jelas bagian pasir di bawah air pantai.

Untuk Anda yang mencari tempat beristirahat tidak terlalu ramai, pulau ini sangat direkomendasikan. Jaraknya terletak sekitar 16 kilometer dari Pantai Mersing, sehingga tidak banyak didatangi turis mainstream. Kondisi pantai yang tenang, indah, dan damai, kombinasi terbaik untuk melewatkan sore hari setelah berpetualang di Malaysia.

Berkunjung ke Pulau Sipadan

Mencari area diving yang indah? Anda bisa mengunjungi Pulau Sipadan. Mungkin pulau ini cukup populer beberapa tahun yang lalu karena pernah menjadi akar permasalahan antara Indonesia dan Malaysia. Terletak cukup dekat dengan Pulau Kalimantan, spot ini sangat cocok jika Anda ingin berenang dengan santai dan menikmati keindahan dasar laut.

Tentu saja pulau ini juga masuk dalam daftar pantai di Malaysia yang harus dikunjungi karena menawarkan pemandangan lautan Pasifik yang terbentang luas. Jika cukup beruntung, Anda bisa melihat beberapa satwa khas perairan ini seperti kura-kura hijau, ikan barakuda, hingga ikan hiu. Pastikan kegiatan yang Anda lakukan aman dan diawasi oleh profesional ya!

Pulau Perhentian Besar

Wisata Antimainstream Di Malaysia7 - Mari Mengunjungi 5 Pantai di Malaysia yang Eksotik

Juga dikenal dengan sebutan pulau Babi, pulau indah ini berlokasi di Kota Mersing, Johor, Malaysia. Satu-satunya transportasi yang bisa digunakan untuk mencapai lokasi ini adalah dengan kapal yang berangkat dari pelabuhan Mersing Jetty. Kelebihan yang ditonjolkan dan menarik sebenarnya terletak di kondisi perairan yang tenang sehingga bisa digunakan untuk kegiatan diving atau snorkeling.

Tapi mengapa pulau ini disebut Pulau Babi? Sebutan ini muncul dari masyarakat setempat yang dahulu datang ke pulau ini. Banyaknya kawanan babi liar yang hidup dan berkembang menjadikannya ide utama dalam pemberian julukan tersebut. Tapi tenang, kini babi liar yang ada di sana sudah tidak mengganggu sehingga aman untuk dikunjungi. Bagaimana pantainya? Well, Anda bisa datang ke sana untuk menikmati keindahannya sampai puas!

Pulau Gemia

Jika Anda berburu pantai di Malaysia, pulau Gemia tidak boleh dilewatkan. Kondisinya yang masih sepi dan asri menjadikan pantai di pulau ini sangat sayang untuk dilewatkan. Terlebih ketika sore hari tiba, Anda akan disuguhkan pemandangan matahari terbenam yang menakjubkan dan dijamin tidak terlupakan.

Lokasinya berada di Trengganu, Malaysia. Pulau ini menawarkan ketenangan dan suasana khas pantai yang tidak bisa digantikan oleh hal lain. Tentu saja, sangat direkomendasikan untuk mencari penginapan di area ini agar Anda bisa terbangun dengan merdunya suara deburan ombak dari pantai Pulau Gemia.

Berburu Pantai di Malaysia, Pulau Tenggol

Wisata Antimainstream Di Malaysia6 - Mari Mengunjungi 5 Pantai di Malaysia yang Eksotik

Terakhir dalam daftar pantai di Malaysia yang tak boleh dilewatkan adalah pantai di Pulau Tenggol. Pulau ini sendiri bisa dengan mudah dijangkau karena hanya berjarak sekitar 45 menit dari Pantai Kuala Dangun di bagian selatan Terengganu.

Ketika berkunjung ke area ini juga disarankan untuk mempersiapkan diri menikmati keindahan bawah lain. Pulau Tenggol telah lama dikenal sebagai salah satu spot menyelam yang indah, jadi akan sayang sekali jika Anda melewatkan kesempatan diving dan snorkeling di sini. Tetap berhati-hati dalam menikmati area bawah air di sini karena kondisi karang dan koral yang rapuh bisa dengan mudah rusak ketika tersentuh dengan keras.

Baca Juga: Penggemar Staycation Unik, Temukan Pengalaman Antimainstream di Malaysia 

Nah, itu tadi beberapa rekomendasi pantai di Malaysia yang bisa Anda kunjungi. Ada yang memiliki pasir putih, menawarkan ketenangan, hingga memberikan kesempatan menyelam dan menikmati keindahan koral dan biota lautnya. Tentu liburan dan kunjungan Anda akan semakin menyenangkan jika tidak diganggu dengan datangnya tagihan bulanan bukan? Untuk mengatasi masalah ini dengan cepat, Anda bisa menggunakan layanan remitansi Qelola. Dengan cara yang mudah dan biaya yang murah, fitur di aplikasi Qelola bisa membantu Anda membayarkan tagihan listrik, PDAM, hingga BPJS. Unduh aplikasinya di sini, dan maksimalkan waktu liburan Anda di lokasi paling eksotis di Malaysia!

 

 

Tags: , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,