Ingin Resign? Simak Contoh Surat Pengunduran Diri Ini

surat pengunduran diri

Bagi Anda yang menyandang status pegawai atau karyawan di suatu perusahaan mungkin pernah melakukan resign/pengunduran diri dari tempat kerja. Hal ini dilakukan karena beberapa alasan yang sifatnya sangat umum seperti tidak cocok dengan lingkungan kerja, pekerjaan tidak sesuai dengan upah, atau mendapat tawaran kerja yang lebih baik. Sebelum akhirnya hengkang dari perusahaan tempat Anda bernaung, ada hal yang harus dipersiapkan yaitu surat pengunduran diri.

Surat pengunduran diri merupakan surat keterangan yang berisi pernyataan bahwa Anda berniat untuk berhenti bekerja di perusahaan yang sekarang. Selain itu di dalam surat tersebut Anda harus menjelaskan secara jelas alasan kenapa Anda berniat untuk resign. Membuat surat pengunduran diri ini juga diibaratkan sebagai surat pamit dengan memberikan kabar ke perusahaan melalui secarik kertas. Memberi kabar ke perusahaan melalui surat pengunduran diri juga merupakan tindakan yang sopan sehingga Anda akan meninggalkan kesan yang baik sebelum pergi. 

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, buatlah surat pengunduran yang isinya tidak menyudutkan perusahaan. Selain itu, usahakan untuk resign beberapa minggu sebelumnya agar tidak terkesan mendadak. Perusahaan mungkin akan kelabakan jika Anda berusaha untuk mengundurkan diri secara tiba-tiba. Walaupun Anda berniat untuk meninggalkan perusahaan tempat Anda bekerja, jalin komunikasi yang hangat dan tinggalkan kesan yang baik. Jangan lupa juga untuk meminta surat pengalaman kerja sebelum Anda benar-benar pergi dari perusahaan. Bagi Anda yang masih bingung bagaimana cara membuat surat resign, berikut akan dijelaskan secara gamblang contoh surat pengunduran diri yang baik dan benar.

Pentingkah Membuat Surat Pengunduran Diri?

surat pengunduran diri 4 - Ingin Resign? Simak Contoh Surat Pengunduran Diri Ini

Profesionalisme kerja tidak hanya ditunjukan saat Anda masih bekerja di suatu perusahaan saja. Namun juga harus Anda tampilkan saat ingin angkat kaki dari perusahaan sebelumnya. Wujud profesionalisme tersebut dengan membuat surat pengunduran diri ke perusahaan sebelum pergi. Tidak etis rasanya jika Anda ingin mundur dari perusahaan tanpa pamit dan menghilang begitu saja. Mengingat Anda dulu melamar ke perusahaan tersebut secara baik-baik dengan membawa surat lamaran kerja dan curriculum vitae. Jika Anda nekat mundur dengan cara kabur maka perusahaan Anda pasti akan merasa tidak dihargai. Selain itu reputasi Anda mungkin akan tercemar karena kabar Anda yang keluar dari perusahaan secara tiba-tiba akan menyebar kemana-mana bahkan ke perusahaan baru yang menerima Anda.

Meninggalkan kesan yang baik ke perusahaan sebelum pergi melalui surat pengunduran diri justru akan menguntungkan bagi Anda. Perusahaan pun akan lebih menghargai dan mendukung langkah Anda selanjutnya. Perusahaan juga dengan senang hati akan membuatkan surat pengalaman kerja yang bisa jadi penunjang karir Anda selanjutnya. Di sisi lain, komunikasi Anda dengan perusahaan sebelumnya tetap terjalin dengan baik walaupun sudah tidak bekerjasama lagi. Siapa tahu kedepannya Anda masih membutuhkan bantuan tertentu dari perusahaan lama berkaitan dengan pekerjaan.

Perusahaan dapat mempersiapkan diri mencari pengganti posisi Anda jika resign yang dilakukan tidak mendadak. Jadi usahakan Anda mengajukan pengunduran diri 2 minggu atau sebulan sebelumnya agar posisi Anda tidak kosong setelah ditinggalkan. Selain itu Anda bisa membantu atau memberikan arahan ke pengganti Anda secara detail sebelum meninggalkan perusahaan. Dengan begitu baik perusahaan dan Anda sama-sama mendapatkan solusi yang baik sebelum akhirnya benar-benar berhenti kerja.

Contoh Surat Pengunduran Diri yang Baik dan Benar

Nah, setelah mengetahui pentingnya membuat surat pengunduran diri, berikut adalah contoh surat pengunduran diri yang bisa Anda tiru sebelum meninggalkan perusahaan lama. Semoga membantu ya!

Yogyakarta, 25 April 2020

Kepada

Yth. Pimpinan

PT. Gemilang Cahaya

Yogyakarta

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: Alana Raisa Arsy

Alamat: Jln. Matahari No.15 Kec. Banguntapan Bantul Yogyakarta

Jabatan: Public Relation Officer

Dengan adanya surat ini, saya bertujuan untuk mengajukan permohonan pengunduran diri dari jabatan di perusahaan Bapak/Ibu terhitung pada tanggal 15 Mei 2020.

Sebelumnya saya mengucapkan banyak terimakasih sebesar-besarnya karena sudah diberikan kesempatan untuk belajar dan bekerja dengan profesional pada perusahaan Bapak/Ibu. Saya juga mengucapkan terima kasih atas bimbingan yang selama ini telah diberikan baik secara langsung dan tidak langsung.

Saya memohon maaf sebesar-besarnya karena tidak lagi menjadi bagian dalam perusahaan Bapak/Ibu. Semoga perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin dapat semakin berkembang lagi.

Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan penuh kesadaran serta atas keinginan sendiri dan tanpa ada paksaan dari siapa pun.

Hormat saya,

 

Alana Raisa Arsy

Demikian informasi yang bisa disampaikan terkait surat pengunduran diri. Semoga informasi tadi dapat membantu Anda yang bingung bagaimana cara membuat surat pengunduran yang baik dan benar. Jika Anda resign dari perusahaan dan belum mendapatkan pekerjaan yang sesuai maka daftarkan diri Anda untuk mendapat Kartu Pra Kerja. Apalagi bagi Anda yang bernasib kurang baik dan terkena PHK dari perusahaan, maka program dari pemerintah ini akan jadi secercah harapan untuk Anda kedepannya.

Selain menjaga hubungan baik dengan perusahaan lama, sebagai karyawan perusahaan tentu Anda juga harus pintar dalam mengelola keuangan bulanan. Bagi Anda WNI/TKI di Malaysia, buatlah perencanaan keuangan yang tepat bersama aplikasi keuangan online seperti aplikasi Qelola misalnya. Qelola adalah adalah satu dari banyak e-wallet yang menawarkan berbagai kemudahan dalam transaksi non-tunai. Jadi aplikasi Qelola hadir untuk membantu Anda melakukan transfer uang secara cepat dan aman langsung dari HP. Transaksi transfer uang ini juga bisa Anda manfaatkan di mancanegara yaitu di negara Malaysia. Bagi Anda TKI atau WNI yang tinggal di Malaysia, gunakan aplikasi Qelola untuk melakukan berbagai transaksi non-tunai secara online

EP 5 6 2 - Ingin Resign? Simak Contoh Surat Pengunduran Diri Ini

Selain transfer uang ke Indonesia, Anda juga bisa melunasi berbagai tagihan yang ada di tanah air. Mulai dari tagihan listrik, PDAM, TV Kabel, BPJS Kesehatan bisa Anda bayarkan di sini. Pembelian pulsa dan kuota internet pun juga ditawarkan dalam menu aplikasi Qelola. Untuk menikmati layanan di dalam aplikasi Qelola, Anda bisa mengunduhnya dengan klik di sini. Tunggu apalagi, nikmati kemudahan berbagai pembayaran dengan aplikasi transfer uang lewat HP bersama Qelola.

 

 

Tags: , ,