Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Lawan Corona Selama Bekerja dari Rumah

daya tahan tubuh

Selama berlangsungnya pandemi virus corona, beberapa negara termasuk Malaysia menerapkan sistem lockdown untuk melindungi warganya dari penyebaran virus ini. Kegiatan perekonomian menjadi sektor yang paling terdampak. Beberapa TKI harus bekerja dari rumah sebagai langkah perlindungan diri. Hingga saat ini, belum tersedia vaksin pencegah virus Corona. Dengan demikian, terapkan pola hidup bersih serta selalu meningkatkan daya tahan tubuh melawan wabah penyakit menular ini. Cobalah beberapa cara meningkatkan daya tahan tubuh berikut ini dan Anda dapat melakukannya di rumah.

Tubuh manusia pada dasarnya memiliki sistem kekebalan tubuh atau imun untuk melawan virus dan bakteri penyebab penyakit. Akan tetapi, beberapa hal dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh seseorang, seperti kurang gizi, penuaan, hidup tidak sehat, dan konsumsi obat-obatan tertentu. Berikut ini adalah cara-cara mudah yang dapat Anda lakukan di rumah untuk menjaga dan meningkatkan sistem imun.

Olahraga Ringan secara Rutin

Untitled design 21 1 - Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Lawan Corona Selama Bekerja dari Rumah

Sempatkanlah berolahraga minimal 30 menit setiap hari. Olahraga terbukti mampu meningkatkan daya tahan tubuh dan meredakan peradangan. Perlu diketahui, olahraga rutin memiliki dampak lebih baik terhadap sistem imun dibandingkan olahraga yang dilakukan sesekali. 

Lakukan dengan intensitas sedang. Olahraga untuk peningkatan sistem imun dilakukan dalam intensitas sedang (moderate). Manfaatnya adalah mengeluarkan hormon stres, meningkatkan hemostasis (mekanisme tubuh untuk melindungi diri dari proses pendarahan), dan meningkatkan sitokin (sel imunitas tubuh). Selama Anda masih bisa sambil berbicara atau bernyanyi, artinya olahraga yang dilakukan masih dalam intensitas ringan hingga sedang. Perhatikan betul intensitas olahraga yang Anda lakukan. Olahraga dengan intensitas tinggi dan durasi lama, justru akan terjadi efek imunosupresan atau daya tahan tubuh menurun. Mengapa ini bisa terjadi? Karena setelah olahraga intensitas tinggi, terjadi masa open window selama 3-6 hari sehingga tubuh rentan terkena infeksi.

Selingi kerja dengan peregangan. Work From Home (WFH) berisiko membuat Anda duduk sepanjang waktu dalam sehari. Selain berisiko menurunkan kekebalan tubuh, duduk terlalu lama bahkan lebih berbahaya daripada merokok. Sitting is a new smoking. Lakukan peregangan selama 3-10 menit setelah duduk selama 1-2 jam.

Waktu olahraga fleksibel. Olahraga bisa dilakukan baik pagi maupun malam hari. Sebenarnya masing-masing waktu olahraga memiliki konsekuensi yang berbeda. Berolahraga di pagi hari menuntut Anda melakukan pemanasan lebih lama karena tubuh belum beraktivitas. Sedangkan olahraga malam hanya memerlukan pemanasan sebentar karena sepanjang hari tubuh sudah banyak beraktivitas. Terapkan disiplin waktu saat olahraga malam agar jam tidur Anda tidak terampas.

Banyak Mengonsumsi Makanan Bergizi

sayuran - Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Lawan Corona Selama Bekerja dari Rumah

Konsumsi makanan yang kaya akan antioksidan, seperti sayur-sayuran, dan buah-buahan dapat membantu tubuh menangkal radikal bebas. Jika dalam tubuh Anda banyak terdapat radikal bebas, kerja sistem kekebalan tubuh bisa terganggu dan Anda menjadi lebih mudah terkena infeksi virus. Anda memerlukan asupan nutrisi yang cukup untuk menjaga imunitas tubuh, Perbanyak konsumsi daging tanpa lemak, sayuran hijau, kacang-kacangan serta biji-bijian. Kandungan bawang dan jahe diyakini dapat membantu tubuh melawan infeksi dan meredakan peradangan.

Mengonsumsi Vitamin C

pexels photo 96974 - Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Lawan Corona Selama Bekerja dari Rumah

Bagaimana vitamin C dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh? Dilansir dari laman Healthline, vitamin C dapat membantu produksi sel darah putih (limfosit) dan mencegah kerusakan sel darah putih oleh radikal bebas. Sel darah putih berfungsi sebagai antibodi yang mencegah infeksi virus dan bakteri. Vitamin C tidak bisa diproduksi langsung oleh tubuh. Oleh karena itu, kekurangan mengonsumsi vitamin C dapat melemahkan kekebalan tubuh. Penting sekali untuk mengonsumsi vitamin C setiap hari untuk meningkatkan sistem imun. Beberapa sayur dan dan buah-buahan yang mengandung vitamin C, seperti pepaya, jeruk, lemon, brokoli, bayam hingga kembang kol. Anda bisa menambahkan asupan vitamin C dengan mengonsumsi suplemen agar tubuh senantiasa terjaga.

Berjemur di bawah Sinar Matahari Pagi

pexels photo 3933524 - Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Lawan Corona Selama Bekerja dari Rumah

WHO menyebutkan bahwa belum ada penelitian yang membuktikan virus akan mati di suhu yang panas. Sehingga cara terbaik pencegahan penularan virus adalah dengan rajin mencuci tangan pakai sabun selama 20 detik. Namun demikian, tidak ada salahnya Anda berjemur karena terbukti dapat meningkatkan sistem imun tubuh. Kekebalan tubuh yang naik dapat bekerja melawan virus Corona dalam tubuh karena virus ini termasuk self limiting disease. Artinya, jika terinfeksi bisa sembuh sendiri selama daya tahan tubuh baik. Bukan sinar matahari yang dapat membunuh virus.

Sinar matahari menghasilkan sinar UV (ultraviolet) yang akan mengaktifkan vitamin D dalam tubuh. Vitamin D ini akan meningkatkan efektivitas metabolisme kalsium di tingkat seluler tubuh sehingga meningkatkan imun tubuh. Anda dianjurkan untuk berjemur selama 15 menit saja sebelum pukul 10.00.

Istirahat yang Cukup dan Berkualitas

pexels photo 3808004 - Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Lawan Corona Selama Bekerja dari Rumah

Kurang tidur dapat mengganggu kerja sistem kekebalan tubuh dan berdampak buruk bagi kesehatan. Tidur yang cukup dapat membantu tubuh Anda lebih kuat melawan paparan virus Corona. Waktu tidur yang cukup sekitar 7-8 jam pada malam hari setiap harinya. Apabila belum tercukupi, Anda bisa memenuhinya dengan tidur siang. Tidur siang selama 30 menit terbukti mampu mengurangi stres dan mengimbangi dampak negatif dari kurang tidur.

Kelola Stres dengan Baik

Untitled design 28 1 - Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Lawan Corona Selama Bekerja dari Rumah

Stres psikologis berkepanjangan atau kronis dapat berdampak negatif pada sistem kekebalan tubuh untuk bertahan melawan virus dan bakteri. Biasanya stres muncul karena kebiasaan-kebiasaan buruk, seperti kurang tidur, merokok, konsumsi makanan tidak sehat, minum alkohol, dan sebagainya. Ikuti langkah berikut untuk mengatasi stres.

  • Memperbaiki komunikasi dengan teman dan keluarga tercinta dengan melalui sosial media atau lainnya.
  • Akui apa saja yang membuat Anda stres dan taruh harapan bahwa semuanya akan menjadi normal.
  • Berhati-hatilah dalam mengonsumsi pembaruan kabar negatif seputar Corona saat ini bagi Anda yang rentan mengalami stres hingga tingkat tinggi. 

Itulah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh dalam melawan penyebaran virus Corona. Selama kebijakan lockdown berlangsung, segala aktivitas sehari-hari Anda di luar rumah tentu tidak dapat dilakukan. Berbagai aktivitas termasuk bekerja, berbelanja, membayar tagihan, dan mengirimkan uang untuk keluarga di Indonesia bisa Anda lakukan semuanya dari rumah. Tidak perlu bingung lagi, kini para TKI bisa membayarkan tagihan listrik, air, pajak motor, pendidikan keluarga di rumah dengan menggunakan aplikasi Qelola. Anda bisa melakukan transaksi kirim uang ke luar negeri dengan biaya murah. Unduh dan install aplikasi Qelola melalui smartphone Anda sekarang juga! Lakukan pendaftaran dan pengaktifan akun Qelola untuk melakukan pembayaran secara aman. Dapatkan informasi lebih lengkap di sini.

Tags: , , , , , , , , , , , , , , ,